"Sedang kami lakukan pendalaman terhadap bandar yang menyuplai ataupun yang dibeli barangnya oleh tersangka JRL," ujar Budhi.
4. Stress pekerjaan jadi faktor utama pakai narkoba
Aktris sekaligus produser ini mengaku mengkonsumsi narkoba lantaran stress yang ditimbulkan oleh pekerjan.
"Tersangka menyampaikan bahwa dia menggunakan narkoba untuk menghilangkan stres, ya.
Karena mungkin memang beban kerjaan ataupun yang lainnya yang dianggap tersangka berat," kata Budhi.
Sebagai informasi Jerry Lawalata diketahui menjabat sebagai Ketua Umum IMS dan LTI.
Lalu dia juga menjadi Ketua Umum Barisan Entertainer Nasional.
Baca: Bintang Emon Bungkam Fitnah Buzzer Pakai Narkoba, Hasil Tes Urine Negatif : Positif Kentang Mustofa
5. Konsumsi sabu diam-diam
Jerry Lawalata mengaku telah mengkonsumsi sabu selama empat tahun tanpa diketahui istri dan anaknya.
Jerry mulai mengkonsumsi barang haram tersebut pada 2016.
"Namun tersangka juga menyembunyikan kelakuannya tersebut dari keluarganya," kata Budhi.
Padahal tersangka yang tinggal bersama istri dan anaknya tersebut kerap memakai sabu secara sembunyi-sembunyi supaya aktivitasnya tidak diketahui keluarga.
Jerry akan masuk dan menutup pintu kamarnya ketika situasi rumah kondusif.
Setelah itu akhirnya Jerry akan memakai sabu yang dibeli dari seorang bandar di wilayah Jakarta Utara.
(TribunnewsWiki.com/SO/ Wartakotalive/ Junianto Hamonangan/Kompas.com/Ady Prawira Riandi)