
Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Lebaran adalah nama lain dari hari raya umat Islam.
Hari raya yang dimaksud, baik hari raya Idulfitri maupun hari Raya Iduladha yang dirayakan setiap tahun atau setiap bulan Syawal setelah sebulan umat Muslim melaksanakan puasa di bulan Ramadan.

Lebaran dalam Islam yaitu Sesudah/Setelah melakukan kewajiban berpuasa dalam bulan Ramadhan, kaum muslim Indonesia lebih familiar dengan kalimat Lebaran dalam merayakan Hari Kemenangan. (1)
Baca: Inilah Doa Malam Akhir Bulan Ramadan yang Diajarkan Nabi Muhammad SAW, Lengkap Doa Sambut Idul Fitri
Baca: Sehari Jelang Lebaran, Beberapa Pasar Masih Dipadati Warga: Tak Khawatir yang Penting Pakai Masker
Etimologi #
Secara bahasa, lebaran adalah hari raya umat Islam yang jatuh pada tanggal l 1 Syawal setelah selesai menjalankan ibadah puasa selama bulan Ramadan. Lebar-an dalam bahasa Jawa artinya Sudah-an/Setelah-an atau Sesudahnya/Setelahnya, dan kalimat ini sudah terbiasa digunakan dalam Islam ketika umat muslim Indonesia telah menyelesaikan kewajiban berpuasa. (1) (2)

Baca: Mall dan Jalanan Mulai Ramai Jelang Lebaran, Penggali Kubur Covid-19 Merasa Prihatin
Baca: Kue Kering Memang Menggoda saat Lebaran, tapi Waspada Bahaya Kalori Tinggi di Baliknya
Idulfitri #
Lebaran Idulfitri atau biasa disebut "Lebaran Mudik" saja dilaksanakan ketika hari raya Idulfitri tiba.
Orang-orang Islam umumnya saling bersalam-salaman dan bermaaf-maafan dengan tetangganya, juga keluarganya setelah menunaikan Salat Ied.
Baca: Ternyata Inilah Alasan Ketupat Jadi Hidangan Wajib saat Menyambut Lebaran atau Hari Raya Idul Fitri
Iduladha #
Lebaran Iduladha biasa disebut "Lebaran Haji", karena memang pada saat-saat itu orang-orang Islam umumnya menunaikan ibadah Haji.
Seusai Salat Ied, biasanya diadakan pemotongan hewan Qurban, dan daging hasil sembelih itu kemudian dibagikan kepada warga di daerah yang bersangkutan atau kepada warga yang kurang mampu.
Di lebaran Iduladha masyarakat Muslim juga menunaikan ibadah Salat Ied.
Baca: Berikut Jadwal Program Alternatif Belajar dari Rumah TVRI Minggu 24 Mei 2020 saat Libur Lebaran
Mudik #
Ketika Lebaran tiba, sudah biasa umat Muslim melakukan "Mudik", pergi menuju kampung halaman untuk berkumpul dengan sanak saudara, khususnya bagi yang tinggal di kota besar seperti Jakarta.

Kuliner #
Di balik kesederhanaan ketupat pada perayaan Lebaran, terkandung makna filosofi yang begitu indah di dalamnya.
Ketupat menjadi pengingat makna dari Hari Raya Idul Fitri bagi yang menyantapnya.
Sejarawan Universitas Padjadjaran Bandung Fadly Rahman menjelaskan bahwa menurut cerita rakyat, ketupat berasal dari masa hidup Sunan Kalijaga, tepatnya masa syiar Islamnya pada abad ke-15 hingga ke-16.
Menurut Fadly Rahman, ketupat mewakili dua simbolisasi yakni ngaku lepat yang berarti mengakui kesalahan, dan laku papat atau empat laku yang juga tercermin dari wujud empat sisi dari ketupat.
Empat laku atau sisi dari ketupat bukan hanya karena bentuknya segi empat saja, tapi ada empat makna di baliknya.
Empat laku ketupat :
1. Lebaran (kata dasar lebar) berarti pintu ampun yang dibuka lebar terhadap kesalahan orang lain.
2. Luberan (kata dasar luber) berarti melimpahi, memberi sedekah pada orang yang membutuhkan.
3. Leburan (kata dasar lebur) berarti melebur dosa yang dilalui selama satu tahun.
4. Laburan (kata lain kapur) yakni menyucikan diri, putih kembali layaknya bayi. (3)
(TRIBUNNEWSWIKI.COM/PUTRADI PAMUNGKAS)
Informasi |
---|
Nama Hari Raya | Lebaran |
---|
Bagian | Islam |
---|
Waktu | Idulfitri, Iduladha |
---|
Sumber :
1. id.wikipedia.org
2. www.komunikasipraktis.com
3. travel.kompas.com