YouTuber itu mengaku menyesal telah melakukan aksi tidak terpuji tersebut dan membuat masyarakat geram.
Alasan di balik pembuatan video prank sembako itu tak lain untuk menambah jumlah subscribers di kanal YouTube-nya.
"Motif iseng dengan buat konten candaan, dengan untuk naikan subscribers dan viewers-nya," kata Saptono Erlangga, Jumat (8/5/2020).
Baca: 5 Fakta Prank Sembako YouTuber Ferdian Paleka - Diaporkan Korban hingga Digerudug Warga
Baca: Buat Prank Bantuan Sembako Berisi Batu dan Sampah, Video YouTuber Ferdian Paleka Menghilang
Namun hal itu langsung dibantah oleh Ferdian.
"Awal mula bikin konten hanya untuk hiburan aja, enggak ada bermaksud selain itu," katanya.
Dia mengaku sudah tidak menggunakan media sosial sejak 3 Mei lalu.
"Enggak, itu hoaks semua. Semenjak 3 Mei itu saya udah enggak megang social media sama sekali," kata Ferdian.
Konten video sendiri ternyata merupakan hasil ide dari Ferdian Paleka, Aidil, dan Tubagus.
Baca: 6 Fakta Kasus Prank Ferdian Paleka Beri Sampah ke Waria: Orang Tua Janji Serahkan Pelaku ke Polisi
Baca: Prank Beri Dus Mi Instan Isi Sampah Ke Beberapa Waria, Youtuber Ferdian Paleka Digeruduk Warga
Ferdian membantah bahwa ide pembuatan video prank sembako isi sampah ini berasal dari salah satu di antara mereka.
Dalam penjelasannya, Ferdian Paleka merasa di bulan Ramadan ini seharusnya tidak ada waria yang berkeliaran.
"Karena menurut saya di Bulan Ramadan ini waria enggak boleh, jadi saya ngelakuinnya kayak gitu biar enggak ada waria pas bulan suci," paparnya.
(TribunnewsWiki.com/SO/Kompas.com/Ira Gita Natalia Sembiring)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Pengakuan Ferdian Paleka tentang Video Prank Bingkisan Sampah"