Ungkap Rasa Terima Kasih atas Tertangkapnya Ferdian Paleka, Para Transpuan Kirim Karangan Bunga

Karangan bunga dikirimkan ke Mapolrestabes Bandung oleh para waria atau transpuan atas kinerja kepolisian yang berhasil menangkap Ferdian Paleka.


zoom-inlihat foto
para-waria-beri-karangan-bunga-atas-tertangkapnya-ferdian-paleka.jpg
KOMPAS.COM/AGIE PERMADI
Karangan bunga dikirimkan ke Mapolrestabes Bandung oleh para waria atau transpuan atas kinerja kepolisian yang berhasil menangkap Ferdian Paleka.(KOMPAS.COM/AGIE PERMADI)


TRIBUNNEWSWIKI.COM – Tertangkapnya YouTuber Ferdian Paleka disambut antusias oleh para waria atau transpuan.

Hal itu terlihat dari jajaran karangan bunga di beranda Mapolrestabes Bandung, Jawa Barat, Jumat (8/5/2020).

Karangan bunga itu bertuliskan ucapan terima kasih dan apresiasi terhadap kinerja polisi.

Baca: Terbongkar, Ini Motif Ferdian Paleka Bikin Konten Video Prank Sembako Sampah

Baca: YouTuber Ferdian Paleka Ditangkap, Polisi Balas Pranknya : Bentar Lagi Kamu Bebas, tapi Bohong

Dikutip dari Kompas.com, para waria atau transpuan lah yang mengirim karangan bunga tersebut.

Salah satu karangan bunga tersebut mengatakan:

"Terima kasih pak polisi atas ditegakkannya keadilan bagi kaum minoritas," bunyi kalimat pada karangan bunga itu.

Tampak di bawah tulisan terdapat keterangan pengirim karang bunga, yakni dari Srikandi Pasundan Komunitas Waria Jawa Barat.

Baca: 9 Hari Buron, YouTuber Ferdian Paleka Ternyata Kabur ke Palembang Bersama Pamannya

Baca: Fakta Penangkapan Ferdian Paleka: Ditangkap Bersama Paman, Diledek Saat Diperiksa Polisi

Karangan bunga bertenger di beranda Mapolrestabes Bandung
Karangan bunga bertenger di beranda Mapolrestabes Bandung. Ucapan terimakasih tersebut dihaturkan para transpuan atas kinerja kepolisian yang berhasil menangkap pelaku.(KOMPAS.COM/AGIE PERMADI)

Kepala Sub Bagian Humas Polrestabes Bandung, Kompol Santhi Risnawati membenarkan bahwa bunga tersebut berasal dari para waria yang dikirimkan pada Jumat pagi.

"Itu dari kelompok waria Jawa barat, mereka kirim pagi setelah tahu Ferdian ditangkap," kata Shanti di Mapolrestabes Bandung.

Menurut Shanti, karangan bunga ini sebagai apresiasi atas kinerja kepolisian yang berhasil menangkap pelaku pembuat video prank sembako berisi sampah.

Baca: Ayah YouTuber Ferdian Paleka disebut Bantu Kabur Sang Anak yang Jadi Buronan, Ini Penjelasan Polisi

Baca: Kasus Prank Beri Kardus Isi Sampah pada Waria Berbuntut Panjang, Youtuber Ferdian Paleka Kini Buron

karangan bunga bertenger di beranda Mapolrestabes Bandung 2
karangan bunga bertenger di beranda Mapolrestabes Bandung. ucapan terimakasih tersebut dihaturkan para transpuan atas kinerja kepolisian yang berhasil menangkap pelaku.(KOMPAS.COM/AGIE PERMADI)

Adapun, korban prank tersebut adalah para waria di Jalan Ibrahim Adjie, Kiaracondong, Kota Bandung.

Para waria yang tidak terima menjadi korban prank kemudian melapor ke Polrestabes Bandung.

Ferdian dan seorang temannya berhasil ditangkap saat mereka keluar dari Pelabuhan Merak, Banten, pada Jumat dini hari.

Seperti diketahui, Ferdian Paleka dan dua temannya ditangkap karena melakukan aksi prank terhadap sejumlah waria di Bandung.

Dia membagikan dus bantuan yang disebutnya sembako.

Baca: Berbeda dengan Ferdian Paleka, Crazy Rich Surabaya Ini Viral Karena Bagikan Kardus Isi Uang Jutaan

Baca: Ferdian Paleka

YouTuber Ferdian Paleka.(Youtube/Dio Aditya)
YouTuber Ferdian Paleka.(Youtube/Dio Aditya) (Youtube/Dio Aditya)

Akan tetapi isi dus tersebut adalah sampah.

Ferdian dan kawan-kawan kemudian mengunggah video aksi mereka itu di kanal YouTube Paleka Present viral. Ferdian dilaporkan atas dugaan pencemaran nama baik dan terancam UU ITE. 

Polrestabes Bandung akhirnya menghadirkan Ferdian Paleka dan dua rekannya yakni M Aidil dan Tubagus Fahdinnar di Mapolrestabes Bandung, Jumat (8/5/2020).

 Memakai seragam tahanan, Ferdian Paleka meminta maaf atas video prank membagikan sembako isi sampah kepada transpuan atau waria.

Baca: Tom Liwafa

Baca: Ferdian Paleka Mengaku akan Serahkan Diri ke Kepolisian, Asalkan Followers Instagram Tembus 30 Ribu

YouTuber Ferdian Paleka 12
YouTuber Ferdian Paleka (tengah) dan dua rekannya yang terlibat dalam video prank pembagian sembako berisi sampah.(DOK. HUMAS POLRESTABES BANDUNG)

"Saya minta maaf kepada seluruh rakyat Indonesia, terutama rakyat Kota Bandung dan transpuan yang telah saya prank dengan ngasih sembako isi sampah," kata Ferdian seperti dikutip dari video KompasTV.





Halaman
12
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - The Period of

    The Period of Her adalah sebuah film drama
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved