Informasi Awal #
TRIBUNNEWSWIKI.COM - Origami merupakan sebuah seni lipat yang berasal dari Jepang. (1)
Bahan yang digunakan untuk membuat kerajinan origami adalah kertas atau kain.
Biasanya kain yang digunakan berbentuk persegi.
Asal-usul origami berawal dari sekitar 741 Masehi, tradisi melipat kertas mulai masuk ke Jepang.
Tradisi ini berawal dari seringnya masyarakat Jepang membuat penutup botol sake (arak Jepang) dari kertas lipat. (2)
Kemudian, pembuatan origami ini semakin sering dilakukan di Jepang.
Pada saat itu dikenal dengan istilah orikata, orisul, dan orimono.
Lalu pada tahun 1880, bentuk kesenian ini lebih sering disebut origami.
Kata origami terdiri dari kata 'ori' yang artinya 'lipat' dan 'kami' yang artinya 'kertas'.
Awalnya kesenian origami ini diajarkan secara lisan.
Hingga akhirnya muncul seni origami modern yang diprakasai oleh Akira Yoshizawa.
Baca: Donat Kentang Glaze
Penemuan Kertas #
Awal mula kertas diperkenalkan di Tiongkok pada abad pertama yaitu tahun 105 oleh orang Tiongkok bernama Ts'ai Lun. (3)
Pada tahun 610 masehi, seorang biksu Buddha bernama Donch (Dokyo) yang berasal dari Goguryeo (semenanjung Korea) datang ke Jepang untuk memperkenalkan cara pembuatan kertas dan tinta.
Hingga pada akhirnya, Jepang pun tahu cara membuat kertas dan mulai mengetahui kerajinan origami.
Baca: Batik
Perkembangan Origami #
Di Zaman Edo, sekitar tahun 1600-1868 perkembangan origami cukup cepat. (3)
Hal itu karena pada saat itu persediaan kertas mudah didapat.
Kerajinan origami menggunakan bahan kertas yang berbentuk persegi.
Lalu nantinya kertas tersebut dilipat dan dibentuk hingga menyerupai hewan atau benda tertentu seperti katak, kapal, balon, burung, dan bentuk lainnya.
Seni origami ini kenal oleh banyak orang sebagian bagian dari budaya Jepang yang berkembang secara turun menurun.
Hingga akhirnya, kerajinan origami dikenal oleh banyak orang dari berbagai negara termasuk Indonesia.
Jenis-jenis Origami #
1. Origami Modular
Origami modular adalah teknik melipat kertas yang menggabungkan beberapa bentuk lipatan origami hingga membetuk sebuah model yang diinginkan dengan sempurna. (4)
2. Lipatan Basah
Lipatan basah dipakai untuk membuat bentuk dengan garis tepian yang cenderung lebih lembut.
3. Origami Dasar dan Pureland
Origami pure bisa dibilang jenis lipatan yang sangat dasar dan paling umum dikenal dan dibuat orang.
Teknik lipatan jenis ini hanya menggunakan selembar kertas berbentuk persegi untuk membuat sebuah model tanpa tambahan teknik lain seperti pengeleman atau pemotongan.
4. Origami Tesselasi
Tesselasi adalah penyusunan beberapa bentuk dengan teratur secara sempurna tanpa celah sehingga membentuk suatu pola layaknya sebuah rajutan.
Tesselasi bisa terdiri dari dua atau tiga bentuk lipatan.
5. Origami Arsitektual
Origami arsitektual memiliki bentuk tiga dimensi dengan melibatkan teknik pemotongan dan umumnya menggunakan jenis kertas yang lebih tebal.
| Nama | Origami |
|---|
| Asal | Jepang |
|---|
Sumber :
1. bobo.grid.id
2. id.wikipedia.org
3. toriolo.com