TRIBUNNEWSWIKI.COM – Seorang dokter positif Covid-19 yang isolasi mandiri di rumah didatangi oleh warga.
Hal itu terjadi di Mambulilling, Polewali Mandar, Sulawesi Barat pada Jumat (1/5/2020).
Para warga meminta agar dokter tersebut dievakuasi dan menjalani isolasi di rumah sakit, bukan di rumah.
Sebab mereka khawatir tertular virus corona dari dokter tersebut.
Diketahui dokter itu melakukan isolasi di rumah setelah dinyatakan positif Covid-19.
Baca: Twindy Rarasati Sembuh dari Covid-19, Begini Perjalanannya Setelah Dinyatakan Positif Corona
Baca: Ramadan di Tengah Pandemi Corona, Ini Tips Aman Berpuasa untuk Penderita Autoimun
Salah satu warga, Asrianto mengaku cemas lantaran jarak rumahnya dengan dokter tersebut dekat.
"Rumah saya dengan pasien hanya berjarak sekitar 50 meter.
Kalau bisa kosongkan dulu rumah pasien, karena masyarakat disini betul-betul cemas," ujar Asrianto, salah satu warga yang ikut protes seperti dikutip dari Kompas.com.
Dia mengatakan kedatangan warga ke rumah dokter tersebut bukan bermaksud mengucilkan.
Baca: Kisah-Kisah Pasien Positif Corona Nekat Kabur dari RS, Ada yang Dibantu Istrinya
Baca: Virus Corona (Coronavirus)
Akan tetapi mereka meminta dokter itu diisolasi di rumah sakit.
"Kami di sini bukan mau menyudutkan pasien.
Jutru kami akan mendoakan pasien agar cepat sembuh.
Pasien harus diberi support agar tetap semangat. Semoga beliau cepat sembuh," kata Asrianto.
Baca: Achmad Yurianto
Baca: Pandemi Corona Hantam Retail Raksasa Amazon, Ongkos Kebutuhan Bebani Laba Perusahaan
Warga juga meminta adanya disinfeksi di lingkungan tempat tinggal mereka.
Setelah menyampaikan protesnya, warga menutup jalan menuju rumah dokter yang tengah mengisolasi diri itu menggunakan batang bambu.
Aksi tersebut langsung direspons oleh Camat Polewali Sarifuddin Wahab.
Camat meminta agar warga tidak panik dan tidak main hakim sendiri.
Ia juga meminta agar warga mendukung proses penyembuhan dokter yang mengisolasi diri di rumah.
Baca: Pandemi Corona Hantam Retail Raksasa Amazon, Ongkos Kebutuhan Bebani Laba Perusahaan
Baca: Pemerintah Rilis Aplikasi Pelacak Covid-19 PeduliLindungi yang Bisa Deteksi Penyebaran Virus Corona
"Mari kita beri support dan doakan beliau agar pasien cepat sembuh," kata Sarifuddin.
Sementara itu Pelaksana tugas Kepala Puskesmas Massenga, Asmelia, mengatakan dokter positif corona tersebut diperbolehkan isolasi mandiri di rumah karena tidak menunjukkan gejala.