Sudah Satu Bulan Dirawat, Belum Dapat Dipastikan Hasil Tes Menhub Budi Karya Negatif Covid-19

Hingga saat ini, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi masih dirawat di RSPAD Gatot Soebroto. Satu bulan perawatan, belum ada kabar kesembuhan menhub.


zoom-inlihat foto
menteri-perhubungan-budi-karya-sumadi-692019.jpg
Instagram
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi


Positif Covid-19

Sebelum dinyatakam postif Covid-19, Menhub Budi Karya Sumadi diketahui tengah menderita tifus dan asma.

"Beliau tengah dalam perawatan di rumah sakit karena penyakit tifus dan asma yang sudah lama diderita," kata Juru Bicara Kementerian Perhubungan Adita Irawati, seperti yang dilansir Kompas.com.

Terinfeksinya Budi Karya Sumadi terungkap setelah dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Setelah dilakukan pemeriksaan intensif, diketahui muncul gejala sesak nafas.

"Pasien sebelumnya dirawat di rumah sakit swasta, setelah dilakukan pemeriksaan lebih lanjut timbul sesak nafas," kata Wakil Kepala Rumah Pusat Angkatan Darat Gatot Subroto, dr Budi Sulistya, dalam jumpa pers Sabtu (14/3/2020).

Pihak medis kemudian melakukan pemasangan alat medik.

Di sinilah kemudian terungkap Budi Karya Sumadi positif terinfeksi virus corona.

Adapun Budi Karya mendelegasikan kabar dirinya terinfeksi kepada Wakil Kepala RSPD Gatot Subroto dan Mensesneg, Pratikno.

Budi Karya disebut sebagai pejabat tingkat negara yang sering mengunjungi pihak-pihak vital yang terkena virus corona.

Tugas-tugas Budi dinilai sangat aktif dan terdepan dalam penyebaran virus corona.

Kementerian Perhubungan juga dinilai berperan aktif dalam tugas-tugas berat dan ikut membantu mengurangi dampak penyebaran.

Kendati terinfeksi, Mensesneg Pratikno menyebut bahwa Budi Karya masih bisa berinteraksi.

Pratikno juga memohon doa kepada masyarakat untuk berdoa demi kesehatan Budi Karya Sumadi.

Luhut Diangkat Jadi Menteri Perhubungan Ad Interim

Perihal tugas sebagai Menhub, untuk sementara waktu, Menteri Koordinator Maritim dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan diangkat mengurus tugas sebagai Menteri Perhubungan ad interim / sementara.

Hal ini dimaksudkan agar fungsi-fungsi kementerian tidak terganggu.

Pratikno menambahkan bahwa Menteri Kesehatan telah bertindak cepat dengan melakukan tracking dan tes kepada pihak-pihak yang terlibat.

Pratikno mengharapkan kepada masyarakat untuk tidak panik dan menjamin bahwa pemerintah Indonesia akan terus bekerja keras untuk menangani para korban terinfeksi.

Pemerintah juga menjamin akan terus melindungi seluruh warganya dari infeksi virus corona.

Baca: Ojol Meninggal Dikira Sakit Jantung Ternyata Positif Covid-19, 25 Warga Berpotensi Jadi ODP

Baca: UPDATE Kasus Covid-19 di Indonesia Hingga Selasa 14 April 2020: 4.557 Terkonfirmasi

(TribunManado.com/Gryfid Talumedun) (TribunnewsWiki.com/Niken Aninsi)

Sebagian artikel ini telah tayang di tribunmanado.co.id dengan judul Stafsus Menhub Ungkap Kondisi Budi Karya Sumadi, Sebut Belum Ada Kepastian Negatif Covid-19.





BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Uang Passolo (2026)

    Uang Passolo adalah sebuah film drama Indonesia yang
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved