MotoGP Qatar Dibatalkan, Andrea Dovizioso Sebut Marc Marquez Diuntungkan karena Bisa Pulihkan Cedera

Andrea menyebut Marc Marquez diuntungkan karena punya waktu untuk memulihkan cedera bahunya


zoom-inlihat foto
andrea-dovizoso-pada-tes-pramusim-motogp-2020-di-sirkuit-losail-qatar.jpg
Instagram.com/andreadovizioso
Andrea Dovizoso pada tes pramusim MotoGP 2020 di Sirkuit Losail, Qatar


Namun, pembalap Monster Energy Valentino Rossi memilih menggunakannya untuk berlatih demi mempersiapkan MotoGP.

Valentino Rossi tidak berlatih sendirian karena ditemani muridnya, Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT) dan Francesco Bagnaia (Pramac Racing MotoGP)

Mereka berlatih flat track di Motor Ranch VR46 di Tavullia, Italia (3/3/2020). 

Baca: MotoGP Thailand Resmi Ditunda karena Wabah Corona, Dorna Bersama FIM dan IRTA Lakukan Evaluasi

Valentino Rossi, Franco Morbidelli, dan Francesco Bagnaia berlatih bersama di MotoRanch VR46
Valentino Rossi, Franco Morbidelli, dan Francesco Bagnaia berlatih bersama di MotoRanch VR46 (Instagram.com/vr46ridersacademyofficial)

Tiga pembalap MotoGP asal Italia itu memang mengaku kecewa dengan pembatalan MotoGP Qatar dan penundaan MotoGP Thailand bulan Maret ini. 

Meskipun latihan bersama ini tidak seramai seperti saat ada murid Valentino Rossi lainnya yang tampil di kelas Moto2 dan Moto3. 

Sebagai informasi, kelas Moto2 dan Moto3 di ronde Qatar nanti tetap berlangsung. 

Hanya kelas MotoGP saja yang dibatalkan mengingat ada pelarangan perjalanan bagi individu yang berasal dari Jepang dan Italia serta negara lain yang terindikasi merebaknya wabah Covid-19.

Alhasil, Valentino Rossi pun berlatih sekaligus berkompetisi kecil bersama kedua muridnya Franco Morbidelli dan Francesco Bagnaia. 

Plus ada tambahan satu peserta yang ikut meramaikan pertarungan guru lawan 2 muridnya di Motor Ranch VR46, yaitu Mattia Pasini. 

Valentino Rossi, Franco Morbidelli dan Francesco Bagnaia tetap fokus berlatih mempersiapkan segala sesuatu untuk menghadapi MotoGP Amerika Serikat, April mendatang. 

Seperti apa aksi guru dan murid berlatih sekaligus duel flat track di Motor Ranch VR46 Tavullia?

Simak videonya berikut; 

MotoGP Qatar 2020 Resmi Dibatalkan karena Virus Corona, Valentino Rossi: Sangat Sulit Diterima 

MotoGP ronde pertama di Qatar resmi dibatalkan karena wabah corona yang meluas.

Selain Qatar, MotoGP Thailand 2020 juga juga terpaksa ditunda.

Pembatalan dan penundaan dua seri MotoGP ini menimbulkan berbagai komentar, baik dari fans maupun pembalap.

Pembalap Monster Energy Yamaha Valentino Rossi turut memberikan tanggapan atas MotoGP Qatar yang terpaksa dibatalkan ini.

Valentino Rossi menyayangkan pembatalan kelas MotoGP Qatar 2020 ini, meski penampilannya pada tes pramusim kemarin tidak mengesankan dibanding pembalap Yamaha lainnya.

"Sangat buruk, sayang sekali," kata Rossi dilansir GridOto.com dari GPOne.com.

Baca: MotoGP Qatar dan Thailand Dibatalkan karena Wabah Corona, Semua Pendatang dari Italia Dikarantina

Valentino Rossi hanya menduduki posisi ke-12 pada tes pramusim MotoGP 2020 di Sirkuit Losail, Qatar
Valentino Rossi hanya menduduki posisi ke-12 pada tes pramusim MotoGP 2020 di Sirkuit Losail, Qatar (Twitter.com/YamahaMotoGP)

Rossi mengaku persiapannya sudah sangat matang untuk  balapan pertama MotoGP 2020.





Halaman
123
BERITATERKAIT
Ikuti kami di
KOMENTAR

ARTIKEL TERKINI

Artikel POPULER

  • Film - Uang Passolo (2026)

    Uang Passolo adalah sebuah film drama Indonesia yang
© 2026 tribunnnewswiki.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved