TRIBUNNEWSWIKI.COM - Klub yang sedang naik turun di Liga Italia, Napoli bermain imbang dengan raksasa Liga Spanyol, Barcelona pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions.
Pada laga yang digelar di Stadion San Paolo, Selasa (25/2/2020) atau Rabu dini hari WIB, kedua tim mengakhiri pertandingan dengan skor sama kuat, 1-1.
Tuan rumah unggul terlebih dulu lewat sontekan penyerang asal Belgia, Dries Mertens pada menit ke-30.
Torehan itu pun merupakan koleksi gol ke-121 Mertens untuk Napoli dalam semua ajang.
Pada babak kedua, Barcelona menyamakan skor via penyerang timnas Prancis, Antoine Griezmann setelah mantan pemain Real Sociedad itu memanfaatkan umpan Nelson Semedo pada menit ke-57.
Gol dari Griezmann pun menjadi yang terakhir pada laga Napoli vs Barcelona leg pertama.
Gelandang petarung, Arturo Vidal, harus menerima kartu merah satu menit sebelum pertandingan usai.
Baca: Pelatih Eduardo Perez Mundur Jelang Liga 1 2020, PSS Semakin Kusut
Di laga leg pertama 16 besar lain, Chelsea harus menderita kekalahan di kandang sendiri, Stadion Stamford Bridge.
Menjamu klub besar Jerman, Bayern Muenchen , pasukan Frank Lampard tumbang dengan skor 0-3.
Tiga gol Die Roten, julukan Bayern, dibuat atas nama Serge Gnabry (51', 54') dan Robert Lewandowski (76').
Nestapa The Blues, semakin lengkap ketika gelandang mereka, Jorginho, harus absen pada leg kedua di kandang Bayern, Stadion Allianz, 19 Maret mendatang.
Jorginho mendapat kartu kuning pada menit ke-49 sehingga harus menerima hukuman akumulasi kartu dan tak bisa tampil di leg kedua.
Baca: Darurat Virus Corona, Beberapa Pertandingan Liga Italia Ditunda
Pada laga Chelsea vs Bayern Muenchen, The Blues juga bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-84 seusai Marcos Alonso diganjar kartu merah. Setelah gelandang asal Spanyol itu menyikut Robert Lewandowski.
Hasil Liga Champions 2019-2020, Rabu (26/2/2020) dini hari WIB:
Napoli 1-1 Barcelona (Dries Mertens 30'/Antoine Griezmann 57')
Chelsea 0-3 Bayern Muenchen (Serge Gnabry 51', 54', Robert Lewandowski 76')
Kekalahan terburuk Chelsea
Chelsea menelan kekalahan kala menjamu Bayern Muenchen pada laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Selasa (25/2/2020) atau Rabu dini hari WIB.
Ini menjadi modal buruk bagi Chelsea dalam menghadapi leg kedua di markas Bayern, di Stadion Allianz Arena.
Sebaliknya, bagi Bayern, pasukan Hansi Flick itu hanya membutuhkan hasil imbang atau kalah dengan maksimal dua margin gol untuk lolos ke perempat final Liga Champions musim ini.