TRIBUNNEWSWIKI.COM - Dua orang pria ditangkap setelah adanya laporan dari tiga orang perempuan yang menemukan kapsul dan sejumlah pil yang tersembunyi di sebuah makanan kebab yang mereka beli.
Kedua pria berumur 30 dan 42 ini diamankan kepolisian dengan dugaan menaruh bahan kimia ke dalam makanan untuk merusak tubuh dan membahayakan nyawa seseorang.
Laporan dari tiga orang perempuan berumur sekitar 20an ini, berdasarkan penuturan kepolisian, menemukan sejumlah pil di makanan yang mereka beli dari kedai The Istanbul Grill di Bognor Regis, West Sussex, Inggris, (29/12/2019).
Para perempuan ini membawa makanan kebab ini ke rumahnya beberapa jam sebelum menemukan ada beberapa pil di dalamnya.
Baca: Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM)
Baca: Beredar Kabar Para Atlet Diberi Makanan Tak Halal, Begini Kondisi Dapur Kampung Atlet Sea Games 2019
Juru Bicara Kepolisian Sussex mengatakan telah mengamankan dua orang yang diduga menaruh racun yang membahayakan nyawa atau menimbulkan kerusakan tubuh, seperti dilaporkan The Guardian, (30/12/2019).
"Polisi telah menangkap dua orang yang berkaitan dengan hasil investigasi penemuan tablet di dalam sebuah kebab yang dibungkus hasil dari pembelian. Setelah penyelidikan, petugas menangkap dua pria setempat, berusia 30 dan 42 tahun, dengan dugaan menaruh racun dengan maksud membahayakan nyawa maupun tubuh. Kedua tersangka masih ditahan oleh kepolisian" kata Juru Bicara Kepolisian Sussex.
Baca: Jaga Kesehatan Tulang dan Otot dengan Mengkonsumsi 10 Makanan Tinggi Vitamin D
Baca: Agar Tetap Sehat, Simak Cara Aman Memilih Menu Makanan di Restoran Siap Saji
Penjelasan Korban
Tiga orang perempuan yang tidak disebutkan namanya dengan alasan hukum ini mengungkapkan kronologisnya saat membeli kebab.
"Kami membeli kebab dari kedai Istanbul Grill, di Bognor."
"Saat kami sampai di rumah, temanku makan bagiannya dan menemukan sebuah kapsul biru di dalam kebab. Untungnya ia makan kebab dengan garpu, sehingga kapsulnya ketemu."
"Kami buka kapsulnya dan ada empat tablet kecil di dalamya."
"Dia (teman perempuannya) melanjutkan makan kebabnya dan terasa pahit di mulutnya, ia lalu meludahkan makanannya dan terlihat ada tablet warna putih lainnya yang berukuran lebih besar."
"Kami menelepon polisi dan mereka lalu datang untuk menanyakan sejumlah informasi" kata seorang perempuan yang tidak disebutkan namanya dalam Daily Mail, (30/12/2019).
Baca: SEA Games 2019 Filipina Ramai Kritik, Fasilitas Tak Memadahi hingga Tak Pisahkan Makanan Halal Haram
Baca: 9 Tradisi Makanan Unik dan Penuh Makna yang Dihidangkan saat Tahun Baru di Sejumlah Negara di Dunia
Tanggapan Kepolisian
Inspektur Kepolisian setempat, Jon Carter menyatakan pihaknya telah merespon laporan ini dengan cepat.
"Saya mengerti kejadian ini dapat menimbulkan kekhawatiran lanjutan. Namun, polisi telah mengambil tindakan cepat dengan menangkap dua orang yang bekerja dalam sebuah kedai makanan"
"Investigasi masih pada tahap awal, kami masih menyelidiki apa yang sebenarnya terjadi, dan apa motivasi mereka" kata Jon Carter.
"Namun, kejadian ini tidak berkaitan dengan kedai makanan lain di sejumlah makanan sejenis lainnya" pungkas Jon Carter.
--
(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Dinar Fitra Maghiszha)