TRIBUNNEWSWIKI.COM - Empat (4) hari menjelang dilantik sebagai Presiden Indonesia periode 2019-2024, Joko Widodo (Jokowi) kembali mengungkapkan komposisi susunan kabinet Jokowi-Ma'ruf.
Jokowi mengungkapkan susunan kabinet Jokowi Jilid 2 akan banyak diisi oleh wajah baru.
"Yang lama ada (dipertahankan), yang baru banyak," ucap Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (16/10/2019).
Sementara, beberapa menteri saat ini duduk di kabinet yang memiliki prestasi dan mampu memimpin akan dipertahankan menjadi pembantu presiden di tingkat eksekutif.
Siapa-siapa menteri yang dipertahankan dan siapa-siapa menteri wajah baru, Jokowi belum memberi penjelasan secara mendetail.
Jokowi menyatakan nomenklatur kementerian ke depan sudah selesai disusun.
Baca: Jelang Pelantikan Presiden 2019, Joko Widodo: Demonstrasi Tidak Dilarang
Baca: DAFTAR Lengkap Bocoran Susunan Kabinet Jokowi-Maruf; Ada 36 Pos dan 81 Calon Menteri
Nantinya, ada beberapa kementerian yang berubah namanya.
Sementara, terkait pengumuman kabinet baru, kata Jokowi, akan dilakukan secepatnya usai dirinya bersama KH Ma'ruf Amin dilantik.
"Ya secepatnya (diumumkan) setelah pelantikan," katanya.
Berikut rangkuman sejumlah fakta yang pernah disampaikan langsung Jokowi terkait susunan kabinet Jokowi jilid 2:
Posisi kabinet
Beberapa waktu lalu Jokowi mengatakan kabinet baru yang akan dipimpinnya bersama Maruf Amin itu saat ini sudah selesai disusun.
Jokowi mengaku tinggal mengumumkan susunan kabinet di waktu yang tepat.
"Sudah final semua. Tinggal kami umumkan. Bisa Agustus, bisa juga saat pelantikan (20 Oktober 2019). Semua sudah final," kata Jokowi saat bertemu dengan pimpinan redaksi media massa di Istana Merdeka, Rabu (15/8/2019), sebagaimana dikutip dari Kompas.com.
Baca: Bocoran Kabinet Jokowi 2, Ini 8 Calon Dianggap Wakili Anak Muda: Ada Grace, Najwa, Yenny & Isyana
Baca: Jelang Pelantikan Presiden, Inilah Para Pengusaha yang Diisukan Masuk Kabinet Jokowi II
Menurut Jokowi, kabinetnya bakal mempertahankan sejumlah menteri lama, menarik satu kepala daerah dan terdapat menteri berusia muda.
Berikut gambaran kabinet Jokowi-Maruf berdasarkan bocoran dari Jokowi yang dirangkum Tribunnews.com, Kamis (15/8/2019):
Baca: H-5 Pelantikan Presiden Beredar Susunan Kabinet Jokowi, Staf Khusus Presiden: Tunggu Saja Saatnya
1. Ada Kepala Daerah yang Bakal Jadi Menteri
Jokowi menyebut bakal ada satu kepala daerah yang jadi menteri dalam kabinet Jokowi-Maruf.
Hal itu disampaikan Jokowi saat bertemu dengan pimpinan redaksi media massa di Istana Merdeka.
Jokowi yang sempat ragu lantaran tidak persis ingat, menjadi mantap menjawab akan ada kepala daerah yang akan menjadi menteri saat Menteri Sekretaris Negara, Pratikno memastikan lewat anggukan.
"Iya Pak, ada satu," ujar Pratikno.
2. Sejumlah Menteri Dipertahankan atau Bertukar Posisi