TRIBUNNEWSWIKI.COM - Saat ini keberadaan keju mozarella sudah tidak asing di kalangan masyarakat.
Banyak orang yang sangat menyukai keju mozarella.
Ternyata keju mozarella memiliki manfaat terpendam dan baik untuk tambahan dalam diet sehat.
Keju mozarella sering ditemukan dalam makanan seperti pizza.
Bahan pembuatan keju mozarella ialah susu.
Selain kalsium, keju mozarela menawarkan beragam manfaat kesehatan.
Dikutip dari Stylecraze, berikut manfaat dari keju mozarella.
1. Sumber Biotin
Keju mozarella adalah sumber Biotin yang baik juga disebut Vitamin B7.
Keju mozarela dapat memenuhi kebutuhan nutrisi, terutama untuk wanita hamil.
Kandungan biotin yang terdapat di keju mozzarella ini dapat menghentikan kuku agar tidak mudah rapuh.
Penelitian juga menyebutkan bahwa biotin juga dapat menurunkan kadar glukosa darah pada penderita diabetes.
Baca: 6 Manfaat Luar Biasa Buah Tomat, dari Cegah Kanker hingga Depresi
Baca: Tak Banyak yang Tahu, Ini Manfaat Buah Ceri, Digunakan Untuk Diet hingga Bantu Cegah Insomnia
2. Sumber vitamin B2
Keju mozzarella kaya akan vitamin B2 atau riboflavin.
Vitamin tersebut mampu membantu tubuh melawan berbagai penyakit.
Selain itu vitamin tersebut dapat mengurangi serangan migrain dan anemia.
3. Sumber Niacin
Produk susu juga mengandung vitamin B3 atau Niacin, yang memainkan peran penting dalam mengubah lemak menjadi energi yang cocok dalam tubuh manusia.
Selain itu, Niacin membantu mengontrol kolesterol.
Tak hanya itu, kandungan keju mozarella ini dapat mencegah timbulnya penyakit seperti diabetes dan radang sendi.
4. Mengandung Vitamin Penting
Keju mozarella juga mengandung vitamin-vitamin penting yang larut dalam lemak seperti D, E dan A.
Vitamin ini diperlukan untuk penyerapan kalsium, kesehatan tulang dan perlindungan membran sel.
5. Membantu Membuat Tulang Lebih Kuat
Keju mozarella mengandung kalsium dalam jumlah tinggi.
Hal ini berguna untuk kesehatan tulang dan gigi yang optimal.
Satu ons keju mozarella memiliki 183 miligram kalsium yang penting untuk melindungi email gigi dan menjaga struktur tulang.
Selain itu, ia memainkan peran penting dalam menjaga otot jantung dan mengurangi risiko kanker usus besar.
Ini juga dapat berkontribusi pada penurunan berat badan.
Baca: 5 Manfaat Konsumsi Kentang Bagi Kesehatan: Sebagai Antioksidan Hingga Kontrol Gula Darah
6. Sumber Fosfor yang baik
Keju mozarella memiliki jumlah fosfor yang cukup, yang membantu tubuh manusia menyerap kalsium dari makanan.
Ini juga diperlukan untuk pencernaan optimal dan berfungsinya ginjal.
Mineral ini membantu melawan kelelahan otot dan memfasilitasi fungsi otak.
7. Mengatasi Masalah Kulit
Zinc dalam keju mozarella dapat membantu mengatasi masalah kulit dan meningkatkan jumlah sel darah putih.
Ini juga membantu fungsi kelenjar prostat dengan baik dan membantu menurunkan berat badan berlebih.
Baca: 8 Manfaat Masker Yogurt, Kulit Terbebas dari Jerawat hingga Cegah Penuaan Dini secara Alami
8. Sumber Protein
Salah satu manfaat terbaik dari keju mozarella adalah keju ini adalah pembangkit protein.
Keju ini merupakan sumber protein yang baik dan membuat kamu tetap berenergi dan meningkatkan kekuatan otot.
9. Sumber Kalium
Kalium adalah mineral utama lain yang ditemukan dalam keju ini.
Kalium membantu melawan efek buruk yang disebabkan oleh konsumsi natrium pada manusia.
Potasium juga membantu menurunkan tekanan darah dan memperbaiki irama jantung yang parah.
(TRIBUNNEWSWIKI/Afitria Cika)
Jangan lupa subscribe official Youtube channel TribunnewsWiki di TribunnewsWiki Official