10. "Mohon tinjau ulang KTP dan dokumen yang telah saya unggah, karena semuanya sudah sesuai dengan syarat."
11. "Saya yakin semua dokumen yang saya unggah sudah sesuai dengan ketentuan, mohon dilakukan pengecekan ulang terhadap hasil seleksi saya."
Berikut langkah-langkah yang perlu diikuti untuk mengajukan sanggahan terhadap hasil seleksi administrasi CPNS 2024:
1. Login ke Halaman SSCASN
Buka situs SSCASN dan masuk menggunakan akun terdaftar.
2. Cek Hasil Seleksi Administrasi
Setelah login, peserta dapat melihat hasil seleksi administrasi. Jika tidak lulus, akan ada notifikasi alasan ketidaklolosan.
3. Klik "Ajukan Sanggah"
Jika merasa ada ketidaksesuaian, peserta dapat mengajukan sanggahan dengan mengklik tombol "Ajukan Sanggah."
4. Isi Form Sanggah
Isi form dengan alasan sanggah yang sesuai berdasarkan dokumen yang sudah diunggah.
5. Periksa Batas Waktu
Pastikan sanggahan diajukan dalam periode yang ditentukan (maksimal 3 hari setelah pengumuman hasil administrasi).
Baca berita terkait CPNS 2024 di sini