Sosok Tarsum, Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Jinjing dan Lemparkan Potongan Kaki ke Karung di Tanah

Penulis: Ika Wahyuningsih
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sosok Tarsum, Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Jinjing dan Lemparkan Potongan Kaki ke Karung di Tanah

Ketua RT setempat, Yoyo Tarya pun sempat ditawari potongan tubuh korban oleh Tarsum.

"Ditawarkan ke saya, ini daging dari pasar, daging dalam baskom," ujarnya

Selain itu, masih berdasarkan cerita warga sekitar, Yanti berprofesi sebagai penjual domba di dusun tersebut.

Yanti juga diduga mengalami depresi lantaran faktor ekonomi dan sempat ada orang yang menagih utang ke rumahnya.

Tarsum Jadi Tersangka

Tarsum (50) ditetapkan menjadi tersangka usai membunuh dan memutilasi isinya sendiri, Y (44) yang terjadi di Dusun Sindangjaya, Desa Cisontrol, Kecamatan Rancah, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Jumat (3/5/2024).

Adapun informasi ini dibenarkan oleh Kapolres Ciamis, AKBP Akmal.

"Sudah tersangka," ujarnya, Senin (6/5/2024) dikutip dari laman berita Polri.

Akmal menyebut Tarsum dijerat dengan Pasal 338 KUHP tentang Pembunuhan dan Pasal 334 KUHP.

Terpisah, Kasat Reskrim Polres Ciamis, AKP Joko Prihatin mengungkapkan dugaan motif Tarsum sampai tega membunuh dan memutilasi istrinya sendiri lantaran memiliki utang Rp 100 juta.

Joko mengungkapkan hal tersebut diketahui dari keterangan sejumlah saksi.

Baca: Motif Tarsum Mutilasi dan Jual Daging Yanti Istrinya di Ciamis, Depresi-Emosi Korban Terlilit Utang

"Menurut keterangan saksi memang ada utang lebih dari Rp 100 juta," kata Joko masih dikutip dari laman berita Polri.

Dia menyebut utang tersebut untuk membayar usahanya yang bangkrut serta memenuhi kebutuhan keluarga.

Namun, Joko menegaskan utang yang dilakukan Tarsum dilakukan lewat bank dan bukan lewat pinjaman online (pinjol).

"Utang ke bank dan pribadi bukan ke pinjol," tuturnya.

Kendati demikian, Joko menegaskan bahwa dugaan ini belum terkonfirmasi langsung lewat kesaksian dari tersangka sendiri.

Hal tersebut lantaran Tarsum masih sulit untuk diajak berkomunikasi.

Dia mengungkapkan, tersangka akan diperiksa kondisi kejiwaannya pada hari ini oleh penyidik dan pihak rumah sakit.

"Akan kita periksa kejiwaannya hari ini," tuturnya.

Utang Judi Rp 150 Dibantah sang Anak

Halaman
123


Penulis: Ika Wahyuningsih
BERITA TERKAIT

Berita Populer