Bahkan dikatakan gaji suster biadab ini menyentuh 2 digit.
Akibat kelakuan sadis Indah suster biadab ini, banyak artis yang ikut bereaksi geram.
Kasus suster atau baby sitter yang menganiaya anak Emy Aghnia Punjabi sampai babak belur itu pun membuat banyak orang buka suara soal pemasok baby sitter "premium" tersebut.
Akhirnya gaji babysitter yang berada di bawah asuhan yayasan tersebut terbongkar juga.
Perihal gaji ini diungkapkan dalam story Instagram seleb Instagram Hanum Mega.
Hanum Mega menjelaskan gaji suster yang biasanya dipakai para artis maupun sultan.
"bayar yayasan 1 tahun 40jt-90jt, gaji perbulan 7-10jt kalo mau lebaran gaji double deposit ke yayasan uang obat/sakit" tulis Hanum.
Hanum juga mengatakan bahwa tugas suster hanyalah mengurus dan menjaga anak, ia menambahkan bahwa setiap suster sudah disediakan kamar, makan, uang bahkan saku jika ditinggal majikan pergi untuk bekerja.
Seolah kesal, Hanum Mega memberikan support pada Emy Aghnia Punjabi atas kejadian yang menimpa anaknya.
"i love @emyaghnia" tambah Hanum Mega.
Selebgram Aghnia Punjabi ungkap kondisi anaknya, JAP (3) usai dianiaya oleh pengasuhnya, Indah alias IPS.
Baca: Ngigau Ketakutan, Cana Anak Emy Aghnia yang Dianiaya Suster Biadab Kini Trauma Berat
Aghnia Punjabi mengatakan sikap anaknya berubah usai kejadian.
Tak hanya itu, Aghnia juga merasa anaknya mengalami trauma berat.
Sebab wanita cantik itu sering melihat JAP tidak nyenyak seperti biasanya ketika sedang tidur.
“(Anak alami) trauma berat,” kata Aghnia saat jumpa pers di Polresta Malang Kota dikutip dari Kompas TV, Minggu (31/3/2024).
Sang anak beberapa kali mengigau ketakutan ketika sedang tidur.
“Jadi pas waktu tidur dia lima kali mengigau ketakutan.
Setelah saya sadarkan ini terus tidur lagi, terus tidur ketakutan lagi saya sadarkan lagi, baru bisa tidur lagi,” ucap Aghnia.
Aghnia pun mengatakan, tengah memeriksa apakah ada luka dalam yang dialami sang anak akibat kekerasan tersebut.