Sosok Kurnia Meiga, Viral Mantan Kiper Timnas Indonesia dan Arema FC Jualan Emping di TikTok

Penulis: Ika Wahyuningsih
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sosok Kurnia Meiga, Viral Mantan Kiper Timnas Indonesia dan Arema FC Jualan Emping di TikTok

"Memang untuk tindakan seperti ini tidak dioperasi. Sebab, memang kalau dioperasi juga tidak banyak keuntungannya kepada yang dioperasi. Kami sedang coba, apakah memungkinkan transplantasi, tetapi masih ada beberapa kajian yang sepertinya agak sulit," ungkapnya.

Istri Kurnia Meiga, Azhiera Adzka Fathir mengatakan bahwa selama enam tahun, suaminya berjuang sendiri melawan penyakit matanya.
Kondisi Kurnia Meiga mulai disorot saat ia pernah menjual medali dan atribut sepak bola yang pernah ia pakai saat masih aktif bermain.

Ia terpaksa mengambil keputusan tersebut karena kondisi ekonomi yang kurang baik dan untuk memenuhi kebutuhan keluarga.

"Alasannya untuk memenuhi kebutuhan dan keperluan keluarga sehari-hari. Saya belum bisa bekerja kembali," katanya, dikutip dari Kompas.com, Jumat (12/5/2023).

Foto pemeriksaan kondisi Kurnia Meiga yang dilakukan tim dokter dari RSPP yang diunggah oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir melalui media sosial instagramnya, Minggu (21/5/2023). (Instagram @erickthohir)

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo pun angkat bicara dan mengatakan bahwa Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) tengah menyusun langkah jangka untuk menyikapi situasi seperti yang dialami Meiga.

Saat itu, Dito mengatakan bahwa nantinya akan ada kebijakan untuk pemberian jaminan hari tua bagi atlet dan sudah didukung berbagai pihak.

Selain Dito, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir juga secara terbuka menyampaikan akan membantu Kurnia Meiga.

Erick memutuskan untuk membentuk yayasan PSSI sebagai wadah untuk membantu atlet sepak bola Indonesia dan siap membantu Meiga dalam bentuk apapun.

"Tetapi untuk saat ini, saya secara pribadi terbuka. Mohon sampaikan apa saja yang bisa saya bantu. Tetap semangat, tetap berjuang," terangnya, dilansir dari Kompas.com, Sabtu (20/5/2023).

Berita terbaru, Kurnia Meiga saat ini kembali viral usai mempromosikan emping jualannya di TikTok.

Kurnia Meiga terlihat sedang memegang satu bungkus emping mentah dan didapatkan melalui sistem pre-order.

Dalam video yang diunggah Tiktoknya @kurniameiga_1 pada Sabtu (2/3/2024) tampak Kurnia Meiga mempromosikan keripik emping.

Kurnia Meiga duduk sambil memegang keripik emping dengan merk 1KM.

“Keripik emping mentah, siap diorder,” tulis Meiga dalam unggahannya.

“Megang kerupuk emping, gurih dan renyah. Kalian siap order dan cek harga karena ini PO lho,” ucap Kurnia Meiga.

Video Kurnia Meiga inipun mendapat banyak komentar dari para netizen.

@MJYNSH: Seharusnya pemerintah/Mentri olahraga modalin Kurnia Meiga buat buka usaha,karna pada masanya pernah mengharumkan INDONESIA

민지: harusnya mantan atlet kek gini di sejahterakan karena dah mengharumkan nama bangsa the ril sih habis manis sepah di buang. sehat⊃2; bang kurnia

@moms_kepan: ayo di borong2 guys, cpt sehat lg bang semangat

@nurul: Keranjang kuningnya mana? Banyak yang mau pada beli Bantu usaha abangnya semoga selalu dalam perlindungan Allah untuk abang dan keluarga

Halaman
123


Penulis: Ika Wahyuningsih
BERITA TERKAIT

Berita Populer