"Internet gratis," jawab millenial dan Gen-Z yang hadir.
Ia menyatakan, moyoritas lebih banyak yang memilih internet gratis.
"Karena makan siang sudah cukup," kata Ganjar.
Dirinya bersama Mahfud-MD menilai sebetulnya kreativitas anak muda itu jika terfasilitasi, bisa jadi lebih cepat.
"Dengan internet gratis, setuju nggak," tanya Ganjar.
"Setuju," jawab millenial dan Gen-Z.
Internet gratis di sekolah-sekolah akan membuat guru-guru kreatif, bisa merangsang siswa-siswi untuk bisa meraih lompatan.
Apabila terpilih menjadi presiden, Anies Baswedan berjanji akan melibatkan anak muda saat merumuskan kebijakan.
Hal itu dia sampaikan dalam talkshow Ideafest 2023 di Senayan JCC, Jakarta, Sabtu (30/9/2023).
Anies mengatakan anak muda memiliki energi dan perspektif baru dan seringkali terlibat dalam beragam program yang dia inisiasi.
"Dari mulai dulu, ketika apapun kegiatan dikerjakan, apa itu gerakan Indonesia Mengajar, gerakan Turun Tangan, gerakan Indonesia Membaca, itu semua melibatkan anak-anak muda," kata Anies.
Anies mengatakan, selalu muncul beragam inovasi baru yang tidak dipikirkan oleh generasi orang yang sudah tua.
"Selalu muncul terobosan baru yang tidak terpikirkan oleh generasi yang lebih tua. Anak muda selalu bawa kebaruan, anak muda selalu perspektif yang menyegarkan dan itu yang ditawarkan," ujar dia.