3 Sinyal Kuat Kaesang Akan Jadi Ketua Umum PSI, Salah Satunya Kode Giring Pamitan

Editor: Febri Ady Prasetyo
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ketua Umum PSI Giring Ganesha (kiri) dan Kaesang Pangarep, putra bungsu Presiden Jokowi.

Wacana menjadi ketum

Giring sendiri sudah buka suara tentang wacana Kaesang menggantikan posisi dia. Dia menganggap hal itu bisa dibahas pada kemudian hari. 

"Nanti dululah itu, baru juga happy kita " kata Giring saat acara penyerahan kartu tanda anggota PSI kepada Kaesang, Sabtu, (23/9/2023).

Dalam acara yang sama, Kaesang mengaku saat ini masih menjadi anggota biasa.

Menanggapi hal tersebut, Kaesang hanya menjawab dirinya masih sekadar anggota.

"Saya kan masih anggota. Ya itu pokoknya doain saja," kata Kaesang.

Sementara itu, Sekretaris Jenderal PSI Isyana Bagoes Oka menyebut ada banyak usulan dari kader PSI di daerah agar Kaesang Pangarep menjadi Ketua Umum PSI.

Menurut Isyana, usulan itu dibahas akan pada hari ini, Senin, (25/9/2023), dalam acara Kopi Darat Nasional (Kopdarnas) di Djakarta Theater, Jakarta Pusat, pada pukul 18.30 WIB.

"Usulan-usulan itu akan kami diskusikan dan secara intensif dalam Kopdarnas itu," kata Isyana, Minggu, (24/9/2023), dikutip dari Kompas.com.

"Mohon ditunggu saja apa rekomendasi dari kawan-kawan se-Indonesia besok (hari ini). Mohon doanya," katanya.

Baca: Diisukan Jadi Ketua Umum, Hari Ini PSI Putuskan Status Kaesang Pangarep: Ada Kejutan

Baca: Tak Ikuti Jejak Keluarganya di PDIP, Kaesang Bongkar Alasannya Gabung dengan PSI

Pilkada Depok

Setelah resmi bergabung dengan PSI, Kaesang belum bisa memastikan peluang dia maju pada Pilkada Depok.

Menurut Kaesang, peluang itu tergantung pada keputusan final DPP PSI.

Hal tersebut, dikatakan Kaesang, tergantung pada keputusan akhir Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PSI.

"Oh ya yang Depok, nanti itu kita lihat dulu tapi bagaimana pun itu pasti dari PSI," kata Kaesang di Solo, Sabtu (23/9/2023), dikutip dari Kompas.com.

"Kalau mungkin bukan saya. Kami akan memajukan tokoh-tokoh nasional yang emang pantas dimajukan (Wali Kota Depok)," katanya.

(Tribunnewswiki)

Baca berita lain tentang Kaesang Pangarep di sini.



Editor: Febri Ady Prasetyo
BERITA TERKAIT

Berita Populer