Jokowi Diyakini Dukung Ganjar Pranowo, Hanya Saja Tak Disampaikan Terbuka

Editor: Febri Ady Prasetyo
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Dari kiri ke kanan, Ketua DPP PDI-P Puan Maharani, Presiden Joko widodo, Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarno Putri, Bakal Calon Presiden dari PDI-P, Ganjar Pranowo, Ketua DPP PDI-P Prananda Prabowo berfoto bersama seusai pengumuman bakal capres PDI-P yang dilaksanakan di Istana Batutulis, Kota Bogor, Jawa Barat, Jumat (21/4/2023).

Banyaknya relawan dan pendukung Jokowi yang mendukung capres dari Gerindra itu berkebalikan dengan apa yang terjadi saat Pilpres 2014 dan 2019. Kala itu para relawan Jokowi beramai-ramai mendukung PDIP.

“Saat ini ketika PDIP mengusung Ganjar, relawan Jokowi enggak ada gemuruhnya. Memang banyak relawan Jokowi yang mendukung Prabowo sekarang,” kata Ujang yang juga menjadi pengamat politik dari Universitas Al-Azhar Indonesia.

Sementara itu, Ketua Umum (Ketum) Barisan Rakyat Jokowi Presiden (Bara JP), Utje Gustaaf Patty, mengungkapkan alasan mendukung Prabowo.

Baca: Pakar Sebut Pendukung Jokowi Kompak Dukung Prabowo, Singgung Faktor Ketidaknyamanan

Menurut Utje, Prabowo adalah sosok mempunyai loyalitas dan rasa setia kawan yang tinggi.

“Saat ini yang paling saya kagumi dari beliau adalah loyalitas. Saya dapat info Prabowo itu ternyata setia kawan sekali,” kata Utje.

Utje mengatakan sosok loyal yang diperlihatkan Prabowo kepada Jokowi dalam pemerintahan layak diteladani oleh masyarakat Indonesia.

Selain itu, menurut Utje, kinerja Prabowo pada Kementerian Pertahanan juga termasuk baik.

“Begitu beliau berkomitmen mendukung Pak Jokowi dalam pemerintahan, beliau total, beliau loyal pada pemerintah Pak Jokowi."

(Tribunnewswiki)

Baca berita lain tentang Pilpres 2024 di sini.



Editor: Febri Ady Prasetyo
BERITA TERKAIT

Berita Populer