Daftar Cemilan yang Bisa Dimakan Usai Salat Tarawih, Ada Tahu Sosis Fantasi hingga Risoles Teriyaki

Penulis: Ika Wahyuningsih
Editor: Putradi Pamungkas
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Risoles ayam teriyaki

1 liter minyak untuk menggoreng

Cara Membuat Onde-Onde Ketawa Keju:

- Sirop, rebus air dan gula pasir sampai gula larut. Dinginkan.

- Kocok telur, garam, dan minyak goreng asal rata. Masukkan sirop sedikit – sedikit sambil dikocok rata.

- Tuang sedikit - sedikit ke atas campuran tepung terigu, baking powder, dan soda kue yang sudah diayak sambil diuleni rata. Tambahkan keju cheddar parut. Uleni rata.

- Bentuk bola-bola kecil. Celup ke dalam air. Gulingkan di atas wijen.

- Goreng di dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sambil diaduk sampai merekah.

4. Bola-bola Mi Goreng

Bola-bola mi goreng

Bahan:

50 gram mi telur, direbus, dipotong-potong

50 gram wortel, dipotong dadu, direbus matang

1/4 buah bawang bombay, dicincang halus

50 gram ayam giling

30 gram tepung terigu protein sedang

175 ml susu cair

1/2 sendok teh garam

1/4 sendok teh merica bubuk

1/4 sendok teh pala bubuk

25 gram keju cheddar parut

2 sendok makan margarin untuk menumis

700 ml minyak untuk menggoreng

Baca: Berikut Resep Minuman Es Kopyor Segar yang Cocok Diminum saat Berbuka Puasa

Baca: Resep Vegan Date Pudding, Takjil Mewah Ala Restoran yang Cocok untuk Berbuka Puasa

Bahan Pelapis:

2 butir putih telur, dikocok lepas

100 gram tepung panir kasar oranye

Cara Membuat Bola-Bola Mi Goreng:

- Panaskan margarin. Tumis bawang bombay sampai harum. Masukkan ayam giling. Aduk sampai berubah warna.

- Tambahkan tepung terigu. Aduk sampai berbutir. Tuang susu cair sedikit-sedikit sambil diaduk sampai licin.

- Masukkan mi, wortel, garam, merica bubuk, pala bubuk, dan keju cheddar parut. Aduk rata. Angkat. Dinginkan.

- Ambil sedikit adonan. Bentuk bola-bola. Gulingkan di atas tepung panir kasar oranye. Celupkan ke dalam putih telur. Gulingkan di atas tepung panir kasar oranye.

- Goreng di dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang.

5. Sate Cireng Sambal Kacang

Sate cireng (Sajian Sedap)

Bahan Biang:

40 gram tepung sagu

140 ml air

Bahan:

100 gram tepung sagu

1/2 batang daun bawang, diiris halus

1 siung bawang putih, dihaluskan

1 sendok teh garam

1/2 sendok teh kaldu ayam bubuk

20 buah tusuk sate

minyak untuk menggoreng

Bahan Sambal:

100 gram kacang tanah kulit, digoreng, digoreng

5 sendok teh gula merah sisir

400 ml air

Bumbu Halus:

8 buah cabai merah keriting

2 buah cabai rawit merah

1 cm kencur

2 siung bawang putih

1/4 sendok teh terasi

1 lembar daun jeruk, buang tulangnya

1 sendok teh garam

Cara Membuat Sate Cireng Sambal Kacang:

- Biang, rebus air sampai mendidih. Tambahkan ke dalam tepung sagu. Aduk sampai bergumpal.

- Masukkan daun bawang, bawang putih, garam, merica bubuk, dan kaldu ayam bubuk. Aduk rata.

- Tambahkan tepung sagu sedikit-sedikit sambil diaduk sampai kalis.

- Ambil sedikit adonan. Bentuk oval memanjang. Goreng di dalam minyak yang sudah dipanaskan dengan api sedang sampai matang. Tusuk dengan tusuk sate.

- Sambal, rebus air, bumbu halus, dan gula merah sampai harum. Tambahkan kacang tanah. Masak sampai matang.

- Sajikan cireng dengan sambalnya.

6. Risoles Ayam Teriyaki

Risoles ayam teriyaki (Sajian Sedap)

Bahan Kulit:

100 gram tepung terigu protein sedang

1/2 sendok teh garam

1 butir telur

250 ml susu cair

1 sendok makan margarin

Bahan Isi:

200 gram dada ayam, rebus, suwir-suwir

50 gram buncis, iris miring

50 gram wortel, potong kotak kecil

2 siung bawang putih, cincang halus

1/4 buah bawang bombay, cincang halus

1 sendok makan saus tiram

1/2 sendok makan saus teriyaki

3/4 sendok teh garam

1/4 sendok teh merica bubuk

1/4 sendok teh gula pasir

50 ml air

1 batang daun bawang, iris halus

1 sendok makan minyak, untuk menumis

Baca: Resep Sup Kembang Tahu Sayuran, Rekomendasi Menu Sehat untuk Buka Puasa dan Sahur

Baca: Simak Trik Diet Menurunkan Berat Badan selama Puasa Ramadan dengan Cara yang Sehat dan Tepat

Bahan Pencelup:

125 gram tepung panir oranye

1 butir telur, kocok lepas

500 ml minyak, untuk menggoreng

Cara Membuat Risoles Ayam Teriyaki:

- Isi, panaskan minyak. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum.

- Masukkan ayam. Aduk rata. Tambahkan buncis dan wortel. Aduk sampai layu.

- Tuang air. Bubuhi saus tiram, saus teriyaki, garam, merica bubuk, dan gula pasir.

- Masak sampai meresap. Tambahkan daun bawang. Aduk rata.

- Kulit, aduk rata bahan kulit. Tuang adonan kulit di atas pan datar diameter 16 cm.

- Ambil selembar kulit. Beri isi. Lipat bentuk segitiga.

- Gulingkan di atas tepung panir halus. Celupkan ke dalam telur. Gulingkan kembali di atas tepung panir halus.

- Goreng di dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai matang.

 

 

 

 

 

 

 

(TRIBUNNEWSWIKI/Ka)



Penulis: Ika Wahyuningsih
Editor: Putradi Pamungkas
BERITA TERKAIT

Berita Populer