Spotify Hadirkan 3 Original Video Podcast Video Terbaru oleh Awkarin, Mak Beti dan Putih Abu-Abu

Penulis: Putradi Pamungkas
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Penikmat podcast di Indonesia dapat menyaksikan dan mendengarkan tiga Spotify Original Video Podcast terbaru berjudul AMAN AJA Podcast oleh Awkarin, Cerita Mak Beti oleh Mak Beti, dan Podkes Abu-Abu oleh Sextet yang manis dan jenaka Putih Abu-Abu.

Selain ketiga Spotify Original Video Podcast terbaru ini, pengguna Spotify juga dapat menonton dan mendengarkan acara podcast terpopuler yang hanya ada di Spotify, seperti podcast Spotify Original dan Exclusive PODKESMAS, Rintik Sedu, Do You See What I See, Teman Tidur, Kita dan Waktu, BKR Brothers, RAPOT, The Friday Podcast (MAKNA Talks), Suara Puan, Mendoan, Box2Box Football, Podcast Bagi Horror, Little Talks, Podcast Ancur, Cape Mikir with Jebung, Gema Membiru, SelfDev (Pengembangan Diri) dan masih banyak lagi.

Pengguna Spotify juga bisa menikmati “video background-play” yang memberikan pengalaman unik, yakni berganti dari menyaksikan Video Podcast secara aktif (dengan video yang tampil dalam layar penuh) ke mendengarkan secara pasif (dengan mode video tampil di belakang layar utama ponsel) - tanpa gangguan, semuanya secara gratis.

(TRIBUNNEWSWIKI.COM/PUTRADI PAMUNGKAS)



Penulis: Putradi Pamungkas
BERITA TERKAIT

Berita Populer