Lalu, apa lagi yang menarik dari One Piece 1053?
Pemerintah Dunia Takut Klan D
Bukti bahwa Pemerintah Dunia khawatir dan takut akan klan D semakin jelas terlihat.
Di awal chapternya, salah satu Gorosei meminta angkatan laut untuk menghapus nama “D” yang ada dalam poster buruan terbaru ketiga Worst Generation.
Namun, sayangnya, hal tersebut tidak bisa mereka lakukan karena proses percetakan sudah terjadi.
Dan di sisi lain, poster buruan tersebut sudah mulai tersebar kemana-mana.
Mengapa kemudian salah satu Gorosei ingin menghapus huruf tersebut dari nama di posternya, kemungkinan ada kaitannya dengan Luffy dan buah iblis Nika.
Baca: LINK Anime One Piece 1022 Sub Indo: Perubahan Hyogoro Menjadi Ice Onii Rugikan Aliansi Topi Jerami
Mereka mungkin khawatir bahwa orang-orang akan semakin kehilangan kepercayaannya terhadap Pemerintah Dunia.
Juga, mereka mungkin takut bahwa rahasia besar yang tersimpan selama ini akhirnya terbongkar.
Nilai Buruan Terbaru
Salah satu hal yang juga menarik yang muncul di chapter ini adalah nilai buruan terbaru dari Worst Generation.
Berdasarkan dari apa yang muncul dalam ceritanya, nilai buruan terbaru dari Law, Luffy, dan juga Kid ternyata adalah masing-masing 3 miliar Belly.
Ini menjadi peningkatan nilai paling drastis yang pernah terjadi dalam seri One Piece.
Namun, nilai buruan ini pun memunculkan kontroversi di kalangan fans.
Pasalnya, nilai buruan ketiganya sama dianggap sebagai sesuatu yang tidak adil.
Pertama, Luffy menghadapi Kaido sendirian – meskipun sempat ada pertarungan bersama-sama.
Kedua, nilai buruan Kaido jauh lebih besar dari Big Mom dan Kaido sendiri adalah sosok paling kuat dan “mahal” di dunia, yang artinya nilai buruan Luffy setidaknya harus berada di angka 4 miliar Belly.
Sedangkan, untuk Law dan Kid, nilai tersebut mungkin terlalu besar.
Mungkin di angka 1-2 milliar Belly masih bisa masuk akal.
Tenguyama Adalah Kozuki Sukiyaki