Alhasil, pernikahan dengan konsep pameran seni pun dipilih untuk sang kakak.
"Latar belakangnya, keluarga ingin sesuatu yang berbeda karena melihat wedding-wedding, upacara, kegiatan ritual seperti biasanya sudah terlalu umum."
"Jadi mungkin dari apa yang keluarga inginkan itu akhirnya bisa menimbulkan ide baru juga untuk pernikahan orang lain yang akan datang," kata Nizar.
Selain itu, adanya dekorasi unik tersebut juga bertujuan agar para tamu tidak berkerumun di satu titik saja.
Oleh karena itu, tamu yang datang dapat berpencar sembari melihat karya seni yang dipajang.
"Kita memang target utama nya, memecahkan flow, jadi agar orang tidak menunggu dan berkerumun sehingga ada yang bisa ke sana, ke sini" ujar Nizar.
Baca: Viral Parkir Bus hingga Rp 350 Ribu di Malioboro, Dishub Yogyakarta Sebut Lokasi Tak Kantongi Izin
Nizar menyebut butuh waktu sekitar dua bulan guna mematangkan konsep pernikahan tersebut. Pihaknya pun ingin setiap dekorasi dan karya seni yang tampil mempunyai cerita dan makna tersendiri.
Konsep tersebut lantas Nizar sampaikan kepada pihak event organizer (EO), pembuat karya seni, dan pihak terkait lainnya.
Oleh karena itu, sejumlah karya seni termasuk patung, deorasi hingga lukisan dalam acara [ernikahan tersebut dipesan secara khusus.
"Penyesuaian konsep kurang lebih 2 bulan, produksi karya dan dekorasi 4 bulan," tambahnya.
Terdapat makna di setiap karya seni yang dipajang, salah satunya koridor tempay dinding ruangan ditempel karya seni gambar timbul atau pop up.
Berdasarkan cuitan Twitter Nizar, @nizaarmohamad, karya pop up itu menggambarkan perjalanan cinta yang dilalui pengantin.
Tribunnews.com telah mendapat izin untuk mengutip cuitannya.
"Memvisualisasikan perjalanan yang telah dan akan diarungi kedua mempelai."
"Harapan dan doa kepada keluarga baru ini," tulis Nizar.
Hingga kini cuitan mengenai pernikahan layaknya pameran seni telah disukai lebih dari 24,4 ribu orang dan di-retweet lebih dari 4 ribu kali.
Nizar pun berharap saat pernikahan unik ini viral, berbagai pihak yang terlibat dalam acara dapat berdampak positif.
Baca: Viral Video Makam Upin & Ipin di Dunia Nyata, Les Copaque Angkat Suara Sebut Kisahnya Murni Fiksi
Baca selengkapnya terkait berita viral di sini