Petisi Penghentian Penayangan Drakor Snowdrop Capai 200 Ribu Tanda Tangan, Sejumlah Sponsor Mundur

Penulis: Natalia Bulan Retno Palupi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Petisi Penghentian Penayangan Drakor Snowdrop Capai 200 Ribu Tanda Tangan, Sejumlah Sponsor Mundur



Menurut Ganisong, permintaan sponsor awalnya hanya menerima informasi tentang sutradara dan penulis drama Korea SKY Castle, serta produknya akan dipakai Jisoo BLACKPINK yang berperan sebagai mahasiswa populer tahun 80'an, tanpa diberi info mengenai sinopsis dramanya.

Setelahnya, Ganison meminta tim produksi menghapus produknya di dalam drama, namun karena drama ini 100 persen pre-produksi maka tidak bisa sepenuhnya dihapus dan hanya bisa dikurangi kemunculannya.

Serupa dengan Ganisong, Teazen memberikan klarifikasinya melalui akun Instagram resminya.

Klarifikasi tersebut diunggah pihak Teazen melalui Instagram Story-nya.

Klarifikasi pihak Teazen terkait Snowdrop (Instagram/@teazenofficial)


Mereka menyatakan bahwa produknya tidak terkait apapun dengan drama ini dan hanya kebetulan lewat di jam tayang Snowdrop.

Teazen meminta maaf karena membuat kegaduhan dan menghentikan iklan produknya di jam tayang.

Sementara Dopyoungyo melalui blog resminya menjelaskan bahwa perusahaannya yang masih kecil ini membuat sumber daya manusia yang juga terbatas menyebabkan pengecekan permintaan sponsor tidak bisa mendetail.

"Kami telah meminta penghapusan produk dan kami meminta maaf karena menimbulkan kegaduhan," jelas pihak Dopyoungyo.

Klarifikasi Hans Plus serupa dengan Ssarijae Maeul dan Ganisong, bahwa pihaknya tidak mengetahui isi drama setelah episode 1 tayang.

"Kami perusahaan kecil jadi respons kami agak telat. Kami mohon maaf kepada orang-orang yangn terluka. Kami akan meminta penghentian sponsor ke tim produksi," jelas pihak Hans Plus.

Baca: Cetak Sejarah, Squid Game Menjadi Drama Korea Pertama yang Memenangkan Gotham Awards

Baca: Drama Korea Terbaru Kim Nam Gil, Through the Darkness Umumkan Tanggal Tayang Perdananya

Diketahui, petisi yang sudah ditanda tangani lebih dari 200 ribu orang ini akan ditutup pada 18 Januari 2022.

Sebelum adanya petisi baru ini, petisi penghentian penayangan Snowdrop ini sudah sempat bergulir pada bulan Maret 2021 ketika JTBC baru memberikan sedikit informasi tentang Snowdrop.

Setelah ramainya petisi ini diperbincangkan, pihak Disney Korea pun angkat bicara saat dihubungi Sports Chosun.

"Kami masih belum memiliki pernyataan resmi. Saat ini episode 2 sudah dirilis dan kami masih berhati-hati. Setelah ada update tambahan, kami baru akan mengatur dan merilis pernyataan," ungkap pihak Disney Korea.


(Tribunnewswiki.com/Natalia Bulan R P)

Baca artikel lainnya terkait Drama Korea selengkapnya di sini



Penulis: Natalia Bulan Retno Palupi
BERITA TERKAIT

Berita Populer