Single Lantas Viral di TikTok, Juicy Luicy Ungkap Pengalaman Cinta yang Jadi Inspirasi Lagunya

Penulis: saradita oktaviani
Editor: Archieva Prisyta
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Band Juicy Luicy yang beranggotakan Bina Bagja (bas), Denis Ligia (gitar), Dwi Nugroho (drum), Julian Kaisar (vokal), dan Zam Zam (saksofon).

“Proses pembuatan lagunya sih enggak begitu lama, sekitar 2 jam.

Tapi pas produksinya itu aransemennya kita bikin sampai lima kali dan milih-milihnya itu yang lama

Akhirnya dipilih versi yang pertama,” jelas Denis.

Baca: Juicy Luicy (Band)

Juicy Luicy (Emotion Entertainment)

Lagu ‘Lantas’ milik Juicy Luicy menjadi viral di kalangan anak muda dan menjadi cover Hot Hits Indonesia di Spotify Asia.

Meraka tidak pernah menyangka akan sampai di titik ini.

“Enggak menyangka sih, kalau pengen sih iya. Sebenarnya sempet (mikir) nggak bisa deh, kayaknya susah.

Tapi ternyata ya alhamdullilah ya, kadang seringnya nggak sadar sih sampai titik sini. Kalau kata orang udah di mana-mana lagunya, masih enggak percaya,” kata Denis Ligia.

“Lantas” sendiri merupakan ekspresi yang mewakili perasaan siapapun yang terjebak dalam rumitnya kisah cinta.

Lebih lanjut “Lantas” bercerita tentang seorang lelaki yang mencintai dan menjalin hubungan terlarang dengan seorang wanita yang sudah memiliki kekasih.

Namun lelaki tersebut tak bisa berbuat apa-apa dan hanya pasrah dengan kondisi percintaan yang ada.

Kisah cinta yang bertepuk sebelah tangan, membuat lelaki tersebut pun hanya bisa terpaku dan tidak punya pilihan untuk mengakhiri kisah cinta terlarangnya tersebut.

Lelaki tersebut ‘lantas’ hanya menjadi orang ketiga yang tidak bisa mengutarakan isi hatinya sepenuh jiwa karena terhalang oleh kasih cinta sang wanita dengan kekasihnya.

Lagu Lantas dirilis dalam album ‘Sentimental’ yang berisikan 11 lagu ciptaan Juicy Luicy berdasarkan kisah dan pengalaman percintaan mereka.

(Tribunnewswiki.com/Saradita Oktaviani)



Penulis: saradita oktaviani
Editor: Archieva Prisyta
BERITA TERKAIT

Berita Populer