Meski spesial, saus sweet chilli dan saus cajun tidak dapat dibeli secara terpisah.
Keduanya hanya ada dalam paket menu BTS Meal.
Cara membeli
Penggemar atau fans BTS, bisa mendapatkan menu kolaborasi ini melalui
- Drive Thru McDonald’s di seluruh Indonesia,
- McDelivery (14045, website dan aplikasi McDonald’s), dan
- GoFood, GrabFood dan Shopee Food
Selain itu, Sutji mengatakan bahwa penjualan BTS Meal tidak hanya diselenggarkan dalam sehari saja, melainkan tetap dijual sampai persediaan habis.
"Tidak hanya sehari, mulai 9 Juni 2021 sampai persediaan habis saja," ujar Sutji.
Terkait jumlah produk BTS Meal yang disediakan, Sutji mengatakan tidak ada kuota atau batasan BTS Meal dalam sehari.
Menurutnya, berapa pun pelanggan yang membeli akan tetap dilayani oleh pihak McDonald's Indonesia.
McDonald's Indonesia mengajak seluruh konsumen serta penggemar BTS untuk membagikan keseruan saat menikmati menu BTS Meal dengan mengunggahnya di media sosial.
Unggahan tersebut harus disertai tagar BTS Meal dan dibuat dengan kreativitas semaksimal mungkin untuk mendapatkan hadiah menarik dari McDonald's.
Adapun hadiah yang disiapkan oleh McDonald's Indonesia merupakan bingkai berisi semua kemasan BTS Meal yang dipajang dalam keadaan bersih.
Baca: Inilah Menu Rancangan ARMY Sambut Kolaborasi BTS X Mcdonalds, Ada McOfTheSoul hingga SpringDae
Baca: BTS Akan Kolaborasi Dengan McDonalds, Rilis Menu BTS Meal di Indonesia Juni 2021 Mendatang