Viral Kisah Haru Seorang Anak yang Harus Tinggalkan Jenazah Ayahnya untuk Tes Calon Polisi

Penulis: Restu Wahyuning Asih
Editor: Putradi Pamungkas
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ayahnya dikabarkan meninggal dunia tepat pada pagi hari dimana ujian sang anak akan dilangsungkan di hari yang sama, yakni pada siang harinya.

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Sebuah foto yang menunjukkan seorang anak laki-laki harus rela meninggalkan jenazah ayahnya terbujur kaku di rumah viral di media sosial.

Anak laki-laki dari Humbang Hasundutan (Humbahas), Sumatera Utara (Sumut) harus pergi menjalani tes calon polisi.

Ia pun nampak menunjukkan raut sedih saat harus meninggalkan rumah.

Padahal saat itu, ayahnya diketahui baru saja meninggal dunia dan dibaringkan di ruang tamu.

Kisah haru itu dibagikan oleh akun Facebook LelyMozz,Rabu (14/4/2021).

Bapaknya dikabarkan meninggal dunia tepat pada pagi hari dimana ujian sang anak akan dilangsungkan di hari yang sama, yakni pada siang harinya.

Calon polisi ini pun mau tak mau harus rela meninggalkan jenazah sang bapak.

Pasalnya almarhum menginginkan anaknya menjadi seorang polisi.

Baca: Viral Nakes di Palembang Dianiaya Orang Tua Pasien, Korban Ditendang dan Dijambak

Baca: Viral Kolam Renang Atlantis Ancol Kondisinya Memprihatinkan, Air Keruh hingga Wahana Tak Terawat

Dari postingan yang diunggah oleh LeluMozz, terdapat dua foto yang menjelaskan keadaan sang anak.

Dari foto yang pertama, calon polisi ini sedang mengenakan sepatu siap berangkat tes polisi.

Sedangkan difoto lainnya terlihat di belakang calon polisi itu terlihat jenazah bapaknya yang ia tinggalkan.

Jenazah bapaknya terbaring kaku dengan ditutupi kain panjang berwarna putih.

Sementara di sekitar jenazah bapaknya sudah terlihat beberapa pelayat yang hadir ke rumah duka.

Disebutkan juga, jika calon polisi itu pergi meninggalkan bapaknya dalam keadaan sedih.

"Anak lajang ini harus pergi meninggalkan mayat bpk nya yg masih terbaring kaku dirumahnya. Karena dia harus melanjutkan cita citanya di #kepolisian. Di daerah Humbang Hasundutan Sumut,"

"Hari ini tes dan pada pagi itu juga bpknya mninggal dunia. Dia sedih..namun dia harus mewujudkan impian dan perintah bpknya terakhir," tulis akun Facebook LelyMozz, Sabtu (17/4/2021).

Ayahnya dikabarkan meninggal dunia tepat pada pagi hari dimana ujian sang anak akan dilangsungkan di hari yang sama, yakni pada siang harinya.

Sontak, postingan itu pun langsung viral di berbagai media sosial.

Sebuah akun Instagram bernama @info_tetangga pun turut membagikan kisah haru tersebut pada Sabtu (17/4/2021).

Didatangi Polres Humbahas

Viralnya kisah haru sang anak yang harus pergi menjalani tes meninggalkan jenazah ayahnya itu membuat pihak Polres Humbang Hasundutan turun tangan.

Halaman
12


Penulis: Restu Wahyuning Asih
Editor: Putradi Pamungkas

Berita Populer