Film You and I Ceritakan Kisah Eks Tahanan Politik, Mulai Tayang di Bioskop Online

Penulis: saradita oktaviani
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Film dokumenter “You and I” besutan perdana Fanny Chotimah, dinobatkan sebagai film terbaik di Asian Competition of the 12th DMZ International Documentary Film Festival.

 

Sebuah laku hidup yang bersikeras memendarkan warna terbaiknya dan akan membuat siapa saja menyeka air mata. 

Pada akhirnya, ini bukan kisah persahabatan biasa: kesamaan nasib suram di masa lalu membuat dua jiwa memutuskan bersama dan tak terpisah lagi, sepanjang sejarah dan memori.

Sebuah arsip cerita yang layak ditonton bagi semua kalangan, tua-muda tak terkecuali, agar kita belajar dari sejarah.

Seperti salah satu dialog yang disampaikan oleh Kaminah: “Jasmerah” atau “jangan melupakan sejarah”.

Film You and I donobatkan sebagai film terbaik di Asian Competition of the 12th DMZ International Documentary Film Festival.

“The Asian Perspective Award” yang diraih film ini merupakan anugerah tertinggi dalam kompetisi itu.

Selain itu, film ini juga berhasil menyabet piala di Festival Film Indonesia 2020, Piala Maya 2020, Jogja-Netpac Asian Film Festival 2020, dan International Film Festival 2020.

Film You and I kini sudah bisa Anda tonton di Bioskop Online.

(Tribunnewswiki.com/Saradita Oktaviani)

 


Penulis: saradita oktaviani
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
BERITA TERKAIT

Berita Populer