Melaney berdecak kagum saat mendapati kalung dengan liontin berwarna biru.
"Waw! Nice! Gokil! Wah, dapat kalung. Ini rantainya. Aku suka banget warnanya biru," ungkap Melaney Ricardo.
"Akan dipakai semua. Modal memang mereka tuh, modal!" tambahnya.
Baca: Terungkap Isi Souvenir Mewah Pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah yang Bernuansa Hitam
Baca: Gus Miftah Buat Jokowi Tertawa Saat Beri Nasihat Pernikahan Atta-Aurel, Sebut Jangan Senang Menikah
Seperti pasangan lain yang baru menikah, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah sudah punya rencana untuk segera bulan madu.
Hal itu terlihat dalam video yang diunggah di kanal YouTube KH INFOTAINMENT, Sabtu (3/4/2021).
Tak main-main, sepasang sejoli ini merencanakan bulan madu ke Dubai.
Keduanya berencana berangkat pada 6 April 2021 mendatang.
"Kalau bulan madu kita sebenarnya ada rencana sih cuman masih Insya Allah, kalau jadi mau ke Dubai," kata Aurel.
"Rencananya tanggal 6 (April) Insya Allah," sambungnya.
Kendati demikian, rupanya kepergian mereka ke Dubai masih belum pasti.
Sebab, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah belum mendapatkan visa untuk berkunjung ke negara tersebut.
"Kalau dapet visanya dan kita Ramadan udah di sini lagi, penginnya puasa di Indonesia," ucap Atta Halilintar.
Jika rencana itu batal, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah akan melangsungkan bulan madu di Indonesia.
Namun, keduanya belum merencanakan ke mana tempat yang akan dituju.
"Mungkin kalau nggak Dubai kita di Indonesia saja," timpal Aurel.
Diketahui, Atta Halilintar menikahi Aurel Hermansyah dengan maskawin seperangkat alat salat dan uang tunai sebesar Rp 342.021.
Baca: Atta Halilintar dan Aurel Beberkan Alasan Minta Jokowi dan Prabowo Jadi Saksi Akad Nikah
Baca: Disangka Tak Akan Hadir, Atta dan Aurel Bahagia Pernikahannya Disaksikan Presiden Jokowi dan Iriana
Baca artikel lainnya terkait Pernikahan Atta dan Aurel di sini
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Isi Suvenir Pernikahan Atta-Aurel Dibongkar Melaney Ricardo, Isinya Makanan, Parfum, hingga Kalung