Millen yang mulanya terjaring razia protokol kesehatan, kini malah mendekam di tahanan Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya sejak Sabtu (27/2/2021) malam.
Selebgram tersebut ditangkap saat adanya raiza di Kafe Brotherhood, Jakarta Selatan.
"(MIllen Cyrus) Baik-baik saja. Kecapekan dan belum tidur," kata Globantara Ibrahim, kakak Millen Cyrus, di Polda Metro Jaya, Semanggi, Jakarta Selatan, Minggu siang.
"Saya yakin adik saya tidak macam-macam," ujar Globantara Ibrahim.
Millen Cyrus kembali diamankan Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya ketika sedang nongkrong di Kafe Brotherhood, Sabtu malam.
Dari hasil pemeriksaan urin diketahui, Millen Cyrus dan tiga temannya dinyatakan positif benzodiazepam.
Keluarga akan terus memberikan dukungan untuk Millen Cyrus yang kembali berurusan dengan polisi ini.
Selama berada di Polda Metro Jaya, keponakan Liza Nathalia dan Ashanty itu hanya khawatir keluarganya akan kembali kecewa.
Baca: Terjaring Razia Protokol Kesehatan, Millen Cyrus Justru Kedapatan Positif Benzo
Baca: Baru Saja Bebas, Millen Cyrus Kembali Terjerat Kasus Narkoba, Begini Kronologi Penangkapannya
Meski begitu keluarga Millen Cyrys mengaku tidak terlalu kaget mendengar penangkapan kembali selebgram ternama itu.
"Keluarga nggak kaget. Ibu baik-baik saja saat dia (Millen Cyrus) ditangkap lagi. Kami tahu yang sebenarnya terjadi," ujar Globantara.
Millen Cyrus kembali diamankan Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya ketika sedang nongkrong di Kafe Brotherhood, Sabtu malam.
Dari hasil pemeriksaan urin diketahui, Millen Cyrus dan tiga temannya dinyatakan positif benzodiazepam.
Gilang, asisten Millen Cyrus, menyebutkan, artisnya itu masih mengonsumsi obat usai menjalani rehabilitasi di Panti Rehabilitasi Narkoba Lido, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
"Setelah rehab, Millen ke dokter psikolog. Dia ada keluhan susah tidur," kata Gilang.
Lantaran mengeluh susah tidur, Millen Cyrus diberikan resep obat tidur supaya tidurnya nyenyak di malam hari.
Obat yang mengandung benzodiazepam milik Millen Cyrus itu sesuai resep dokter dan tetap dikonsumsi.
"Sesuai saran dan resep dokter, Millen konsumsi obat yang mengandung benzo," ucap Gilang.
Tidak hanya obat tidur, Gilang menyebut kalau Millen Cyrus juga mengonsumsi obat diet agar badannya kurus kembali.