Seluruh keseruan para musisi berkarya bersama saat kemping bareng dirangkum dalam Collabonation CAMP The Series yang sudah perdana diperlihatkan kepada para musisi dan teman terdekat mereka pada Rabu (17/2/2021).
Kolaborasi antara Iga Massardi, Sal Priadi, Kunto Aji, Hindia, Rendy Pandugo, Petra Sihombing, dan Asteriska selama 7 hari di acara tersebut berhasil mendapatkan respons baik serta menjadi perbincangan seru di media sosial,
Nantinya, Collabonation CAMP The Series akan menghadirkan cerita yang berbeda dari biasanya.
Kita akan melihat bagaimana cerita awal Iga Massardi mengajak 6 musisi lainnya untuk bergabung di Collabonation Camp.
Lalu melakukan brainstorming membuat lirik lagu yang terinspirasi dari kisah nyata di tahun 2020, hingga cerita bagaimana mereka memproduksi musik dengan karakter yang berbeda-beda.
Selain itu, selama berada di camp, tidak disangka ada banyak keseruan sisi lain dari para musisi yang belum pernah dilihat sebelumnya.
Ditambah dengan kejutan dari para bintang tamu yang turut hadir mulai dari Reza Chandika, Bu Sisca Soewitomo, hingga Soleh Solihun.
Baca: Isyana Sarasvati, Ardhito Pramono, Kunto Aji, dan Hindia Tampil Memukau di Konser NKCTHI
Baca: Pilu Membiru Experience Kunto Aji, Sebuah Upaya Menuju Keikhlasan dari Momen Kehilangan dalam Hidup
"Kami berterima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi sehingga 'Collabonation CAMP The Series' ini terwujud," ungkap Fahroni Arifin, SVP - Head of Brand Management & Strategy Indosat Ooredoo.
"Collabonation CAMP The Series ini akan memperlihatkan bagaimana para musisi dengan keunikan karakter mereka saling mensinergikan pikiran dan perasaan mereka dalam berkolaborasi membuat 3 lagu," tambahnya.
Diketahui, ketiga lagu tersebut merangkum kisah sepanjang tahun 2020 sebagai optimiste di tahun 2021.
Diharapkan, Collabonation CAMP The Series ini dapat menginspirasi dan menumbuhkan semangat optimisme kepada generasi muda.
"Selama 7 hari di Collabonation Camp, membuat musik malah tidak menjadi spotlight. Di sini kami menemukan sesuatu yang lebih besar dari itu," ungkap Iga Massardi.
"Kehangatan dan keunikan karakter 7 musisi yang berbeda-beda dalam menyatukan energi ini yang menjadi esensi dalam proses berkolaborasi. Jujur nggak hanya netizen yang penasaran, kami pun sudah nggak sabar melihat bagaimana semua proses yang kami lalui itu diceritakan dalam Collabonation CAMP The Series. Excited banget!" tambahnya.
Baca: Iga Massardi
Baca: Lirik Lagu Why? Milik Rendy Pandugo feat Matter Mos, Bahas Tentang Kegelisahan Sebagai Milenial
Kunto Aji mewakili musisi lainnya juga menganggap bahwa Collabonation Camp itu adalah seminggu terbaik yang mereka punya di tahun 2020.
"Semua perasaan teramplifikasi dalam camp ini. Jadi kami benar-benar menunggu momen itu semua terangkum dalam Collabonation CAMP The Series," ungkap Kunto Aji.
"Akhirnya! Semoga energi dan optimisme yang kami bangun bisa tersampaikan ke orang-orang yang membutuhkan dengan menyaksikan series ini," tambahnya.
Meski sudah menghabiskan waktu bersama selama 7 hari, para musisi ini tetap saling merindukan momen kebersamaan mereka.
Dalam rangka merayakan peluncuran perdana Collabonation CAMP The Series, IM3 Ooredoo mengadakan pemutaran perdana yang mengundang ketujuh musisi beserta teman dan sahabat terdekatnya.