Sejumlah artis pun tampak memberikan ucapan selamat ulang tahun kepada Sultan Andara itu.
Namun warganet menyoroti satu komentar yang diketahui berasal dari mantan pacar Raffi Ahmad, Yuni Shara.
Padahal, Yuni hanya memberi ucapan singkat selamat ulang tahun dan tidak menyertakan komentar apapun di dalamnya.
"Happy Birthday @raffinagita1717," tulisnya singkat di akun @yunishara36, pada Rabu (17/2/2021).
Melihat nama Yuni Shara dan tanda akun Instagram terverifikasi membuat banyak netizen penasaran.
Dari memberikan pujian hingga mempertanyakan soal kado.
"Hihi saling mendoakan," tulis akun @tindiasari.
"Mbak Yuni the best loh," tulis akun @windi_nia.
Baca: Berulang Tahun Hari Ini, Berikut Profil Nagita Slavina, Dikenal Luas setelah Jadi Istri Raffi Ahmad
Baca: Viral Gambar Wajah dan Kalimat Bijak Raffi Ahmad di Truk, Nagita Undang Sopir ke Andara
"Sekarang atau 50 tahun lagi," tulis akun @jnrhrnd.
"Kok komennya di sini enggak ucapin langsung," tulis akun @sitywexwex.
Seperti diketahui, Yuni memberikan ucapan selamat ulang tahun tersebut dari unggahan Gading Marten yang memberikan ucapan pada Raffi dan Nagita yang sama-sama sedang berulang tahun hari ini.
"Happy bday buat sayang-sayangnya aku... my fav couple @raffinagita1717 sehat-sehat yaa kalian.. terus jadi berkat buat banyak orang... love u always," tulis Gading.
Hari ini, 17 Februari 2021, Nagita merayakan ulang tahunnya bersama Raffi Ahmad.
Nagita yang lahir pada tahun 1988 kini genap berusia 33 tahun.
Sedangkan Raffi Ahmad yang juga berulang tahun di hari yang sama, kini telah berumur 34 tahun.
Namun keduanya mengaku tak mengadakan pesta atau perayaan tertentu.
Raffi menuturkan, ia dan istrinya sedang sibuk bekerja dan tak mengurusi perayaan acara ulang tahun.
Di sisi lain, kembaran Raffi Ahmad yang bernama Dimas, kebingungan dalam memilih kado ulang tahun untuk sultan Andara itu.