Disebutkan, keluarga Adit Jayusman tak beri restu untuk pernikahan putranya dengan Ayu Ting Ting.
Namun saat keluarga Adit belum memberi restu, Ayu Ting Ting justru sudah memesan segala perlengkapan pernikahan.
Diketahui , Ayu Ting Ting telah memesan gedung hingga gaun pengantin.
Alhasil, persiapan pernikahan yang sudah capai 90 persen itu pun terpaksa buyar.
Setelah itu, Ayu Ting Ting pun tiba-tiba umumkan batal nikah dengan Adit Jayusman.
Baca: Ayu Ting Ting Batal Menikah, Berikut 7 Pria yang Pernah Diisukan Dekat dengan Ibunda Bilqis
"Ini memang resmi saya yang membatalkan dan saya yang memutuskan tidak lanjut," tegas Ayu Ting Ting.
Meski Ayu Ting Ting tak menyebut alasan, pakar metafisika justru membongkar pemicunya.
Disebutkan Justine, keluarga Adit Jayusman hingga kini masih belum beri restu untuk pernikahan anaknya dan Ayu Ting Ting.
"Dari pihak keluarga laki-lakinya. Belum bener-bener ngasih restu. Mereka tuh masih berpikir, dan bertanya-tanya dulu," ungkap pakar metafisika Justine, dilansir TribunnewsBogor.com dari Youtube StarPro, Kamis (11/2/2021).
Bahkan disebutkan masa lalu Ayu Ting Ting-lah yang membuat pihak Adit Jayusman dan keluarganya berat berikan restu.
Apalagi disebutkan bahwa keluarga Adit Jayusman sudah menyelidiki seluk beluk dan masa lalu Ayu Ting Ting sebelum memutuskan tak beri restu.
Hal ini terungkap dalam unggahan @duniajaer.
Tampak foto tangkapan layar yang memperlihatkan akun Instagram Adit Jayusman menjadi salah satu viewers InstaStory akun haters.
Akun haters Ayu Ting Ting tersebut menampilkan video pengakuan ATT yang hamil duluan sebelum menikah dengan Enji, mantan suaminya.
Baca: Rekomendasi Film-film yang Dibintangi Ayu Ting Ting, Penggemarnya Wajib Nonton
"Beberapa hari sebelum ini, Adit sempat ngeview unggahan IG Story akun haters ATT yang tidak diprivat.
Apakah Adit dimarahin ATT dan mereka putus? Atau Adit baru tahu sifat asli ATT setelah lihat akun haters?" tulis akun tersebut.
Meski belum ada konfirmasi dan klarifikasi dari pihak Adit Jayusman, diduga hal tersebut yang menjadi penyebab Ayu Ting Ting putuskan batal nikah dengan Adit.
Dalam wawancaranya kepada wartawan, Ayu Ting Ting membenarkan bahwa dirinya batal nikah dengan Adit Jayusman,
Namun sang pedangdut menegaskan keputusannya batalkan pernikahan, tak ada yang campur tangan orang lain, termasuk orangtuanya.
"Ini memang murni hasil keputusan saya sendiri, tidak ada campur tangan siapapun, baik itu orangtua saya maupun siapapun itu. Tidak ada yang bersangkutan, selain saya dan Adit," tegas Ayu Ting Ting.