Mengenal Sosok dr Richard Lee, Jadi Trending karena Perseteruannya dengan Kartika Putri

Editor: Ekarista Rahmawati Putri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

dr Richard Lee

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Belakangan ini, ramai munculnya kabar perseteruan antara dr Richard Lee dengan artis Kartika Putri terkait ulasannya untuk salah satu produk kecantikan yang pernah di-endorse oleh Kartika Putri.

Karena perseteruan tersebut tak kunjung usai, warganet kemudian menyerukan hashtag "Selamatkan Dokter Richard" yang kini berada di peringkat 10 besar di Twitter.

dr Richard juga memberikan kabar terbarunya mengenai keputusannya untuk berhenti melakukan review produk krim wajah.

Sebuah kata singkat diunggah di akun Instagram dr. Richard Lee, MARS, AAAM.

"I Quit," tulisnya singkat dalam unggahan di akun @dr.richard_lee dikutip Kompas.com, Minggu (7/2/2021).

Dalam kolom keterangan, dia kemudian memberi penjelasan dan sekaligus rasa kecewanya hingga akhirnya memutuskan berhenti untuk sementara.

Baca: Kartika Putri

"Ternyata sulit ya ngumpulin semangat. Dengan ini saya umumkan, saya akan berhenti me-review cream berbahaya untuk sementara waktu, sampai batas waktu yang tidak dapat saya tentukan," tulisnya dalam keterangan.

Sontak, keputusan dokter kelahiran Medan ini membuat banyak orang terkejut.

Baca: Selamatkan Dokter Richard Jadi Trending, Kartika Putri Geram: Dia Fitnah Saya

"Loh?" tulis Denny Sumargo lewat akun @sumargodenny.

"Jangan berhenti dong dokter, bermanfaat banget kontennya," tulis akun @swidbabystore.

"Dokk aku sedih bacanya, kita butuh dokter yang mengedukasi skin care," tulis akun @yuliasaputri_.

Seperti yang diketahui sebelumnya, Kartika Putri sempat mengundang Richard Lee untuk membicarakan tentang masalah perseteruan tersebut.

Richard Lee mengaku biasa mengulas kandungan suatu produk krim wajah dengan uji lab.

Saat itu, Richard Lee menegaskan ia tak menyebut nama Kartika Putri, melainkan hanya mengulas produk yang ternyata dipromosikan Kartika Putri.

Richard Lee akhirnya minta maaf karena Kartika Putri merasa dirugikan.

Namun, setelah minta maaf, Richard Lee tak menyangka dirinya malah menerima surat panggilan dari polisi.

Nama dr Richard Lee pun akhirnya ramai diperbincangkan, seperti kasus lanjutannya, kronologi kisruh tersebut, hingga mengenal latar belakangnya.

dr Richard Lee (instagram @dr.richard_lee)

Baca: Tak Terima Atas Perlakuan Kartika Putri, Dokter Richard Lee Bakal Laporkan Balik: Oke Saya Ladenin

Profil Singkat dr Richard Lee

dr Richard pernah mengunggah video dalam kanal YouTube pribadinya, dr Richard Lee, MARS, mengenai sosok dirinya serta perjalanan hidupnya semasa muda.

Kisah mengenai profil itu diunggahnya dengan judul "Berkenalan dengan dr Richard Lee, MARS dan Sejarah Klinik Kecantikan Athena" pada 9 November 2018.

Halaman
123


Editor: Ekarista Rahmawati Putri
BERITA TERKAIT

Berita Populer