Viral Bule Belanda Jual Mie Ayam Telolet di Jogja, Harga Mulai Rp 7 Ribu Per Porsi

Penulis: Ahmad Nur Rosikin
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Charly, bule penjual mi ayam yang viral di media sosial.

Sebelum viral, Charly mengaku penjualan di warungnya cenderung fluktuatif.

Dia menyebut kadang terjual 10 porsi, kadang juga 50 porsi,

"Kadang satu hari bisa jualan lumayan, satu hari bisa sepi sekali. Untuk kami paling penting survive. Ya ada hari di mana kami tombok atau rugi, tapi paling penting tetap buka," ujarnya.

Baca: Angin Puting Beliung yang Terjang Waduk Gajah Mungkur Wonogiri disebut Waterspout, Apa Itu?

Baca: Viral karena Meme Nggak Bisa Bahasa Inggris, Siswa Ini Dicari dan Akan Diberi Beasiswa

Charly, bule penjual mi ayam yang viral di media sosial. (TRIBUNJOGJA/ Fatimah Artayu Fitrazana)


"Sejak viral, Alhamdulillah kami bilang sudah boleh nambah jualan. So, sekarang ya sudah bisa sampai 100 porsi sehari," kata Charly.

Harga makanan di warung Bakso Mie Ayam Telolet mulai dari Rp 7.000 untuk menu mie ayam hingga Rp 15.000 untuk menu mie ayam Bakso Jumbo.

Menu paling laris di warung ini adalah mie ayam Bakso (Rp 12 ribu) dan ada juga menu lainnya yang tak kalah menarik dicoba, misalnya Miyago (mie ayam goreng) dengan kisaran harga yang sama.

Sementara menu baksonya berkisar antara Rp 9.000 hingga Rp 16.000 saja.

Untuk minumnya dibanderol dengan harga Rp 1.000 - 3.000 saja.

Tak lupa para pembeli juga bisa menambah ekstra tambahan seperti sawi, ceker, ayam, pangsit, tetelan, bakso, dan nasi putih. 

Artikel ini telah tayang di Tribunjogja.com dengan judul VIRAL Bakso Mie Ayam Telolet Mbak Charly, Bule Belanda yang Jualan Makanan Murah di Yogyakarta

(TribunnewsWiki.com/nr, TribunJogja/ART)



Penulis: Ahmad Nur Rosikin
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
BERITA TERKAIT

Berita Populer