Banjir ini merendam ribuan rumah.
Nyaris seluruh wilayah di Kalsel tersapu banjir besar.
Setidaknya Kabupaten Banjar, Kabupaten Tapin, Kota Banjarbaru, Balangan, dan Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) dikabarkan mengalami musibah banjir.
Evakuasi terhadap warga terdampak banjir masih terus dilakukan.
Salah satu wilayah yang paling parah terdampak banjir adalah Kecamatan Hantakan, Kabupaten Hulu Sungai Tengah.
Sementara itu Banjir yang melanda Kabupaten Hulu Sungai Tengah tak hanya membuat kerusakan pada fasilitas umum maupun rumah warga.
Bencana ini pun turut menjadi perhatian para selebritis.
Terutama mereka yang berasal dari daerah-daerah di Kalimantan Selatan.
Seperti Ramlan bersaudara, yakni Olla Ramlan dan Chyntia Ramlan, Terry Putri, Ian Kasela hingga drummer grup band GIGI, Hendy.
Mereka mendoakan agar bencana cepat berakhir.
Mereka juga menyerukan hastag #PrayforKalsel.
Doa pun dipanjatkan agar banjir cepat surut, dan korban bisa mendapat bala bantuan segera.
Dikutip dari TribunKaltim.com, 7 Warga Kabupaten Hulu Sungai Tengah Dikabarkan Meninggal, di Tanah Laut Bertambah
Dua orang di Kecamatan Barabai dan lima orang di Kecamatan Hantakan.
Dua orang Kecamatan Barabai berusia paruh baya berjenis kelamin laki-laki dan perempuan.
Warga Barabai, Dimas membeberkan, warga yang meninggal berusia lebih dari 60 tahun.
Korban dinyatakan meninggal akibat lemas.
Korban berjenis kelamin laki-laki berasal dari Desa Benawa Tengah.
"Iya benar infonya. Keluarganya bilang sama saya," katanya.