Bukan Ingin Mendahulukan Diri Sendiri, Ini Alasan Jokowi Bakal Jadi Orang Pertama yang Divaksin

Penulis: saradita oktaviani
Editor: Ekarista Rahmawati Putri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menegaskan kembali bahwa dirinya akan menjadi orang pertama di Indonesia yang divaksin covid-19.

Namun, Presiden Joko Widodo meminta agar proses vaksinasi bisa selesai dalam waktu kurang dari satu tahun,

Jokowi mengatakan vaksinasi virus corona di seluruh dunia diperkirakan memakan waktu 3,5 tahun.

Baca: Chacha Sherly Meninggal akibat Kecelakaan, Sopir Mobil Ditetapkan Jadi Tersangka

Baca: Lowongan Kerja Kemenko Perekonomian untuk D4/S1 Berbagai Jurusan: Simak Syarat & Cara Daftarnya

Gambar selebaran yang dikeluarkan oleh kantor pers Pemerintah Negara Bagian Sao Paulo menunjukkan seorang sukarelawan yang menerima vaksin COVID-19 selama tahap uji coba vaksin yang diproduksi oleh perusahaan Cina Sinovac Biotech di Hospital das Clinicas (HC) di negara bagian Sao Paulo, Brasil, pada 21 Juli 2020. - Uji coba vaksin akan dilakukan di Brasil dalam kemitraan dengan Brasil Research Institute Butanta. ((Foto oleh Handout / Pemerintah Negara Bagian Sao Paulo/AFP))

"Tapi masih saya tawar, kurang dari setahun harus selesai," ujar Jokowi, di Istana Negara, Jakarta, Selasa (5/1/2021), dikutip dari Kompas.

Presiden mengatakan semua pihak harus bekerja keras agar pandemi Covid-19 bisa diakhiri.

Ia pun berharap program vaksinasi dapat mempercepat penanganan pandemi dan aktivitas bisa segera pulih seperti sedia kala.

"Kita berharap, dengan dimulainya vaksinasi ini kita akan bisa menangani dan mengendalikan Covid," ujarnya.

Adapun program vaksinasi rencananya dimulai pada minggu kedua Januari 2021 atau pekan depan.

Baca: Ramalan Zodiak Kesehatan Besok Jumat 8 Januari 2021, Pisces Penuh Optimis, Aquarius Perbanyak Sayur

Baca: Chord Kunci Gitar Queen - We Are The Champions, And Well Keep on Fighting Till The End

Vaksin Covid-19 buatan Sinovac tiba di terminal cargo Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Minggu (6/12/2020). Selanjutnya vaksin asal Cina tersebut langsung dikirim ke Kantor Pusat Bio Farma di Kota Bandung. (Tribun Images/BIRO PERS/MUCHLIS Jr)

Untuk tahap pertama, vaksin akan diberikan kepada para tenaga kesehatan, mulai dari dokter hingga perawat di rumah sakit.

Menyusul kemudian para TNI, Polri, dan guru.

Setelahnya, baru masyarakat umum yang divaksinasi.

(Tribunnewswiki.com/SO/Kompas.com/ Fitria Chusna Farisa)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Siap Divaksin Pertama, Jokowi: Bukan Hendak Mendahulukan Diri, tetapi..."

 


Penulis: saradita oktaviani
Editor: Ekarista Rahmawati Putri
BERITA TERKAIT

Berita Populer