Ia yang kala itu berboncengan dengan anaknya, Putu Suci Septiani, diduga lupa menutup tas berisi uang Rp 94 juta.
Hasilnya, uang puluhan juta yang akan disetorkan ke kantor itu pun berceceran di jalan.
Diketahui, Kadek Redi merupakan seorang sales makanan ringan.
Uang Rp 94 juta itu merupakan uang hasil penjualan yang akan disetorkan ke perusahaan.
Korban diketahui sudah lama bekerja sebagai sales makanan ringan di sebuah perusahaan yang terletak di Darmasaba, Badung.
Setiap Senin-Kamis korban mengumpulkan uang hasil jualan makanan ringan.
Setelah itu, korban kemudian menyetorkan uang tersebut pada Jumat atau Sabtu.
Namun karena Jumat kemarin masih mengumpulkan hasil uang makanan ringan, maka korban menyetor uang pada Sabtu.
Tak disangka, uang yang akan disetorkannya itu hilang karena berceceran di jalan.
Baca: Lupa Tutup Tas, Uang Rp 94 Juta yang Akan Disetorkan ke Kantor Bertebaran di Jalan
Baca: Terima Uang Rp 300 Ribu dari Imam Nahrawi, Pegawai Pengawal Tahanan KPK Dipecat Tak Hormat
Saat kejadian itu, ia dan anaknya tak menyadari jika tas yang dibawanya terbuka.
Orang-orang di sepanjang jalan pun langsung berebut dan mengambili uang setoran miliknya.
Dari keterangan yang dilaporkannya, ia baru menyadari uangnya terjatuh saat diberitahu oleh seorang sopir truk.
Adapun lokasi bertebaran jatuhnya uang itu berada di sepanjang Jalan Raya Denpasar-Singaraja, Bali pada Sabtu (19/12/2020).
Saat itu korban tengah dalam perjalanan dari rumahnya di Desa Panji Anom, Sukasada, Buleleng Baturiti menuju tempat kerjanya PT Manohara Asri di daerah Kabupaten Badung.
Mereka membawa uang tunai sejumlah uang Rp 94.188.000 yang rencananya akan disetorkan ke perusahaan.
Namun dalam perjalanannya, keduanya sempat membeli bensin di Pertamina yang berada di daerah Desa Candi Kuning dan istirahat membeli kopi di daerah Badugul.
Kepolisian menduga, uang itu bertebaran di sepanjang Jalan shorcut Bedugul hingga lokasi Banjar Abian Luang, Desa Baturiti.
Sebab, saat beristirahat di warung kopi, anak pelapor sempat mengambil topi dari dalam tas yang berisi uang.