Dia berharap, masyarakat bisa lebih mawas diri setelah melihat video kondisi puncak Gunung Merapi yang diunggah di akun Instagramnya.
"Semoga saja setelah masyarakat melihat video ini, mereka jadi lebih mawas diri," ucap Bakat.
Bakat menceritakan naik ke puncak dan mengabil video kondisi kawah Gunung Merapi pada Jumat (27/11/2020) sekitar pukul 07.00 WIB melalui jalur pendakian Selo.
Ia pun mengabadikan kondisi Gunung Merapi menggunakan kamera HP-nya.
(TribunnewsWiki.com/Restu, Kompas.com/Wijaya Kusuma)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ada yang Nekat Mendaki Gunung Merapi, BPPTKG: Tidak Dibenarkan karena Membahayakan Diri"