Bagus Kahfi Santer Diisukan ke Belanda, Media Thailand Sebut Sang Bintang Muda Menuju Ajax Amsterdam

Penulis: Haris Chaebar
Editor: Putradi Pamungkas
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemberitaan media Thailand, Siam Sport yang terkejut dengan isu Bagus Kahfi gabung ke Ajax Amsterdam.

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Kini akan semakin banyak pesepak bola asal Indonesia yang berpotensi memperkuat klub di Eropa.

Dimulai sejak era 90'an, ada rombongan Kurniawan Dwi Yulianto cs yang sempat bermain di Sampdoria dan beberapa klub-klub di benua biru.

Berangkatnya mereka ke Italia kala itu berkaitan dengan program PSSI Primavera Barretti yang mengirim serombongan pemain muda Timnas Indonesia untuk belajar sepak bola di negeri pizza.

Demikian, previlese untuk mendapatkan kesempatan bermain di klub Eropa pun lebih terbuka karena berawal dari jalur pembekalan pemain oleh PSSI yang dilaksanakan sejak tahun 1993 waktu itu.

Selang beberapa tahun, PSSI juga sempat mencoba program Sociedad Anonima Deportivo (SAD) Uruguay pada 2008 lalu.

Kini, tren suksesnya pemain Indonesia bermain di luar negeri didorong dengan pendekatan agensi sepak bola.

Misalnya hal yang terjadi pada Egy Maulana Vikri yang sedang di Lechia Gdansk (Polandia) dan Witan Sulaiman di FK Radnik Surdulica (Serbia) dengan dorongan dari agensi masing-masing.

Satu nama dari Indonesia lain yang dikabarkan siap untuk merantau ke Eropa yakni penyerang muda eksentrik, Bagus Kahfi.

Bagaimana dengan kabar dirinya yang kuat disebut akan bermain di Eropa?

Seperti diketahui, belum lama ini Bagus Kahfi memang tengah menjadi sorotan karena dikabarkan masuk radar klub-klub di Liga Belanda.

Baca: Pertegas Kabar Bagus Kahfi Positif Gabung FC Utrecht, Berikut Pernyataan dari Pelatih Barito Putera

FC Utrecht dan Ajax Amsterdam yang disebut-sebut tertarik mendatangkannya.

Desas-desus Bagus Kahfi semakin dekat ke FC Utrecht itu tercium ketika dirinya datang ke markas klub tersebut.

Bagus bahkan sempat bertemu dengan legenda sepak bola Belanda, Wesley Sneijder yang kini menjabat sebagai direktur olahraga FC Utrecht.

Pertemuannya dengan Sneijder pun sempat diunggah oleh Bagus Kahfi melalui unggahan Insta Story-nya.

Namun, Bagus juga pernah membantah isu dirinya akan segera bergabung dengan FC Utrecht.

Saudara kembar Bagas Kaffa tersebut beralasan datang ke markas FC Utrecht hanya demi pemulihan cederanya.

Bagus Kahfi memang sempat menderita cedera engkel saat memperkuat Garuda Select pada pada awal Maret 2020.

Baca: Pulih Cedera dan Disebut Akan ke FC Utrecht, Bagus Kahfi Tak Ikut TC Timnas Indonesia U-19, Mengapa?

"Di Utrecht saya hanya melakukan pemulihan cedera, bukan untuk bermain di sana," kata Bagus Kahfi kepada awak media, 30 Oktober 2020.

"Padahal sudah saya jelaskan, tetapi semakin banyak yang salah mengartikan," ujar Bagus.

"Sekali lagi saya tegaskan, kalau saya di sini hanya untuk rehabilitasi di Utrecht, tidak ada hal lain," tutur pemain berusia 18 tahun tersebut.

Halaman
123


Penulis: Haris Chaebar
Editor: Putradi Pamungkas

Berita Populer