"Proses dari awal hingga mobil sampai ditangan konsumen pun tidak memakan waktu lama. Mobil akan dikirim ke rumah Anda di seluruh Indonesia dalam kurun waktu 45 hari setelah pemilihan warna dan pembayaran down payment sebesar Rp 100 juta. Selain itu, terdapat program istimewa bernama Flying Ranger," ucap Rudy.
Flying Ranger sendiri merupakan fasilitas di mana teknisi kami akan terbang ke tempat konsumen untuk melakukan update software, computer diagnostic, kalibrasi kapasitas baterai, dan perbaikan kerusakan lainnya.
Selama garansi masih berlaku, perbaikan mobil yang dilakukan Flying Ranger bebas biaya. Khusus wilayah Jabodetabek, ongkos pengiriman mobil tidak dikenakan biaya.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Minat Beli Mobil Listrik Tesla, Bisa Pesan Lewat Tokopedia"