Bangun Ruang Balok, Kunci Jawaban Soal Belajar dari Rumah TVRI SD Kelas 4-6 Jumat (23/10/2020)

Penulis: Putradi Pamungkas
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pada program Belajar dari Rumah TVRI Rabu 30 September 2020, para siswa SD Kelas 4-6 akan disuguhkan tayangan Bangun Ruang (Balok).

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Berikut adalah Soal dan Jawaban Materi SD Kelas 4-6 dalam program Belajar dari Rumah TVRI, Jumat 23 Oktober 2020.

Pada program Belajar dari Rumah TVRI Rabu 30 September 2020, para siswa SD Kelas 4-6 akan disuguhkan tayangan Bangun Ruang (Balok).

Seperti biasa, di akhir tayangan tersebut ada beberapa soal yang harus dijawab oleh para siswa, jadi adik-adik harus menonton videonya di TVRI.

Diharapkan teman-teman siswa-siswi mengerjakan sendiri soal ini terlebih dahulu sebelum mencontoh kunci jawaban dalam artikel ini. 

Baca: Arti Kejujuran, Kunci Jawaban Soal Belajar dari Rumah TVRI SD 1-3 Jumat (23/10/2020)

Berikut Kunci Jawaban Soal dibuat dengan cukup sederhana agar lebih mudah untuk memahaminya, dikutip dari hargaticket.com.

SOAL

1. Tuliskan sifat-sifat bangun pada gambar di bawah ini!

Balok (tripasik.com)

2. Sebuah kotak berbentuk balok mempunyai panjang 35 cm, lebar 15 cm, dan tinggi 24 cm. Berapa cm persegi luas permukaan kotak tersebut?

3. Pak Adi memiliki bak berbentuk balok dengan tinggi 45 cm, lebarnya 70 cm dan panjang 95 cm. Bak tersebut akan diisi air. Berapa banyak air yang dibutuhkan untuk mengisi bak tersebut hingga penuh?

JAWABAN

1. Sifat-sifat bangun tersebut (balok) :

Rusuk-rusuk yang sejajar sama panjang
Diagonal bidang pada sisi yang berhadapan memiliki ukuran sama
Diagonal ruang sama panjang
Bidang diagonal balok memiliki bentuk persegi panjang

2. Penyelesaian :

Panjang = 35 cm
Lebar = 15 cm
Tinggi = 24 cm

Jawab :

Luas sisi depan dan belakang =

= 2 x (35 x 24)
= 2 x 840
= 1680 cm2

Luas sisi samping =

= 2 x (15 x 24)
= 720 cm2

Luas atap dan alas =

= 2 x (35 x 15)
= 1050 cm2

Halaman
12


Penulis: Putradi Pamungkas

Berita Populer