Viral Ketua DPRD Bulukumba Tolak Omnibus Law di hadapan Massa: Kalau Perlu Saya Terbang ke Jakarta

Penulis: Restu Wahyuning Asih
Editor: haerahr
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ketua DPRD Bulukumba memberikan keterangan dirinya akan berjuang bersama rakyat untuk menolak Omnibus Law UU Cipta Kerja

"Tenang-tenang, maaf saudaraku, tenangkan situasi, kami akan lakukan rapat dengan 8 fraksi," ujarnya menenangkan.

Sebelumnya, beruntung botol air yang dilemparkan ke arah Rijal berhasil dihalau oleh aktivis LMPI Bulukumba Sudirman Bagas.

Baca: Berniat Temui Demonstran, Ketua DPRD Sumatera Barat Fraksi Gerindra Malah Dilempari Batu dan Sandal

Baca: Viral Situs DPR RI Diretas, Berubah Nama Jadi Dewan Penghianat Rakyat, Kini Situs Tak Bisa Diakses

Video H Rijal tersebut pun viral, lalu diunggah kembali oleh akun instagram @info_tetangga.

Dalam keterangan video, Rijal menemui massa pendemo didampingi oleh Wakil Ketua DPRD Bulukumba H Patudangi Azis.

Tak hanya itu, ia pun juga datang bersama anggota DPRD lainnya.

Rijal pun meminta waktu kepada masyarakat agar dirinya dan anggota pemerintah lain bisa melakukan rapat bersama.

"Berikan kami waktu rapat bersama fraksi untuk melahirkan rekomendasi. Besok pun saya siap terbang ke Jakarta untuk memperjuangkan aspirasi rakyat," ungkapnya menggebu-gebu.

Ia pun meminta dukungan dari masyarakat agar masalah UU Cipta Kerja bisa diselesaikan dengan baik.

(TribunnewsWiki.com/Restu)



Penulis: Restu Wahyuning Asih
Editor: haerahr
BERITA TERKAIT

Berita Populer