Kunjungan itu dilakukan pada saat hubungan AS-China anjlok ke titik terendah dalam beberapa tahun.
Kedua negara telah terlibat dalam perang perdagangan yang sengit sejak 2018, bentrok karena pandemi virus korona, dan saling tuduh spionase dengan meningkatnya penangkapan terhadap tersangka mata-mata China di AS dalam beberapa bulan terakhir.
Hubungan yang memburuk juga mempengaruhi area lain, termasuk tindakan keras AS terhadap perusahaan teknologi China dan pencabutan visa pelajar China.
Baca: Para Aktivis Mengutuk Tindakan Genosida terhadap Minoritas Muslim Uighur di China
Beijing memandang Taiwan sebagai wilayahnya sendiri, bersumpah untuk suatu hari akan merebutnya, sementara banyak orang Taiwan menginginkan negara yang terpisah.
Seperti kebanyakan negara, AS tidak memiliki hubungan diplomatik formal dengan Taiwan.
Di masa lalu AS menjalankan kebijakan "ambiguitas strategis" untuk menyeimbangkan kemunculan China sebagai kekuatan regional dengan kekaguman atas keberhasilan ekonomi dan demokratisasi Taiwan.
Sebagai pemasok senjata Taiwan, AS sejauh ini merupakan teman dan satu-satunya sekutu terpenting negara itu.
Tetapi di bawah pemerintahan Presiden Donald Trump, AS semakin meningkatkan dukungannya untuk mereka.
Baca: Salahkan India Soal Konflik Perbatasan, China Desak Narendra Modi Patuhi Kesepakatan Kedua Negara
Ketika seorang anggota kabinet AS bertemu dengan Presiden Tsai di Taipei bulan lalu, China menanggapi dengan marah.
"Kami mendesak AS… untuk tidak mengirimkan sinyal yang salah kepada elemen 'kemerdekaan Taiwan' untuk menghindari kerusakan parah pada hubungan China-AS," kata seorang juru bicara kementerian luar negeri pada saat itu.