Luca Marini, Adik Valentino Rossi, Sukses Juarai Moto2 Jerez 2020

Penulis: Febri Ady Prasetyo
Editor: Putradi Pamungkas
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Adik Valentino Rossi, Luca Marini berhasil menjuarai Moto2 Jerez 2020. Di belakang Luca Marini ada Tetsuta Nagashima dan Jorge Martin.

Untuk mengurangi risiko penularan dan memenuhi langkah-langkah keamanan, staf medis MotoGP akan memastikan semua staf menggunakan perlengkapan pelindung pribadi seperti masker dan sering mencuci tangan.

Baca: Ducati Mendekati Jorge Lorenzo untuk MotoGP 2021, X-Fuera Akan Kembali Membalap?

Baca: Dorna Sudah Merilis Jadwal MotoGP 2020, Seri Perdana Akan Digelar di Jerez Spanyol

Fabio Quartararo menjadi pembalap tercepat pada tes pramusim MotoGP 2020 di Sirkuit Losail (Twitter.com/sepangracing)

Pembatasan jarak fisik atau physical distancing juga akan dipraktikkan di sirkuit layaknya di tempat lain.

Aturan pembatasan jarak ini mensyaratkan tim dibagi menjadi kelompok-kelompok, satu tiap pembalap, dan anggotanya tidak dapat bercampur dengan kelompok lain.

Selain itu, di seluruh paddock akan ada aplikasi smartphone untuk mengontrol check-up dan melacak orang yang berkontak dengan mereka.

Jumlah orang dalam satu tim dan staf teknis akan dibatasi.

Sebagai tambahan pengecekan sebelum tiap seri, check-up medis harian akan diberikan kepada semua personel untuk memverifikasi tidak adanya gejala.

Jika tiba-tiba ada orang yang bergejala Covid-19, dia akan dikirim ke area isolasi di pusat kesehatan.

Apabila dibutuhkan, pasien itu akan dikirim ke pusat kesehatan terdekat untuk pengetesan tambahan.

Jika hasilnya negatif, dia bisa kembali ke sirkuit, dan jika positif dia akan dikarantina.

Staf payung, podium, dan paddock

Semua yang terkait koordinasi dan protokol Grand Prix akan terpengaruh karena adanya situasi khusus dalam penyelenggaran balapan.

Dengan demikian, staf pembawa payung, personel podium, dan paddock juga akan memiliki beberpa tipe pembatasan atau modifikasi.

Baca: Seandainya Jadi Digelar Tanpa Penonton, MotoGP 2020 Tetap Bisa Raup Ratusan Miliar Rupiah

Baca: Menangkan MotoGP Terbanyak, Valentino Rossi: Aku Bukan yang Terhebat, tetapi Salah Satu yang Terbaik

Gadis payung akan dihapuskan dan posisinya digantikan oleh anggota tim pembalap itu.

Anggota tim ini akan bertugas memenuhi kebutuhan pembalap.

Mengenai protokol podium, pembalap akan keluar dengan trofi yang sudah ada di tangannya.

Mereka akan mendapatkannya tepat sebelum acara seremonial dan ada jarak dua meter di antara tiga pembalap.

Valentino Rossi pada tes pramusim MotoGP 2020 di Sirkuit Losail, Qatar (Twitter.com/YamahaMotoGP)

Semua personel di paddock harus menggunakan masker dan membuat jarak aman antara pengendara dan media/pers.

Track marshal, kecelakaan, dan Mobile Clinic

Track marshal dan personelnya akan menjalankan tugasnya seperti biasanya.

Namun, jika kecelakaan terjadi, mereka tidak dapat menyentuh pembalap dan hanya bisa membawa keluar motor dari trek.

Halaman
123


Penulis: Febri Ady Prasetyo
Editor: Putradi Pamungkas
BERITA TERKAIT

Berita Populer