Lima provinsi itu yakni Jawa Timur (bertambah 28 pasien meninggal, total 1.275), Jawa Tengah (betambah 18 pasien meninggal, total 258), dan Sulawesi Selatan (bertambah 12 pasienmeninggal, total 251).
Kemudian, DKI Jakarta (bertambah 5 pasien meninggal, total 706) dan Kalimantan Selatan Selatan (bertambah 5 pasien meninggal, total 168).
Selain perkembangan jumlah pasien meninggal dunia, Achmad Yurianto sekaligus menyampaikan adanya penambahan kasus baru pasien positif Covid-19 hingga 15 Juli 2020.
Menurut Yuri, berdasarkan data yang dihimpun pemerintah hingga Rabu, pukul 12.00 WIB, ada penambahan 1.522 kasus baru Covid-19. "Sehingga secara akumulatif ada 80.094 kasus kasus positif Covid-19 (di Indonesia) sampai saat ini, " kata Yuri.
Selain itu, Yuri menyampaikan ada tambahan pasien yang dinyatakan telah sembuh dari Covid-19.
"Ada penambahan jumlah pasien sembuh sebanyak 1.414 orang. Sehingga secara akumulatif ada 39.050 pasien yang sembuh dari Covid-19 sampai saat ini," ucap Yuri.
Artikel ini sudah tayang di Kompas.com berjudul Sri Mulyani: Corona Sebabkan Jumlah Penduduk Miskin Per Maret 2020 Naik 1,23 Juta dan UPDATE 15 Juli: Rekor Tertinggi, 87 Pasien Covid-19 Meninggal dalam Sehari.