Sinopsis The Battleship Island Dibintangi Song Jong Ki Tayang Malam Ini di K-Movievaganza Trans7

Penulis: saradita oktaviani
Editor: Putradi Pamungkas
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

The Battleship Island merupakan film asal Korea Selatan yang tayang perdana pada 26 Juli 2017.(asianwiki.com)

TRIBUNNEWSWIKI.COM – Film The Battleship Island akan tayang malam ini, Senin (8/6/2020) di K-Movievaganza Trans7 pukul 21.30 WIB.

The Battleship Island merupakan film asal Korea Selatan yang tayang perdana pada 26 Juli 2017.

Di Indonesia, film 'The Battleship Island' mulai tayang di bioskop pada 19 Agustus 2017.

The Battleship Island merupakan film sejarah yang menceritakan tentang upaya melarikan diri warga Korea dari Battleship Island (Pulau Hashima) pada masa kolonial Jepang di Perang Dunia II.

Pada pemutaran perdananya (26/7/2017), 'The Battleship Island' ditonton oleh lebih dari 970 ribu orang pada hari pertama dan membuat rekor baru untuk pembukaan terbesar dalam sejarah film Korea.

Film 'The Battleship Island' disutradarai oleh Ryoo Seung-wan yang juga menjadi sutradara film Berlin.

Film ini dibintangi aktor kenamaan Korea, seperti Song Joong-Ki, So Ji-Sub, Lee Jung-hyun dan Hwang Jung- Min.

Dalam film 'The Battleship Island', Song Joong-Ki berperan sebagai Park Moo Young, seorang anggota pergerakan kemerdekaan Korea ketika berada di bawah jajahan Jepang.

Sedangkan So Ji-Sub berperan sebagai Choi Chil-Sung mantan mafia yang juga menjadi bagian dari ratusan orang Korea.

Baca: Sinopsis Film Dead Man Down Tayang Malam ini di Bioskop TransTV Pukul 23.30 WIB

Baca: The Battleship Island

Hwang Jung-min (tengah) di The Battleship Island (kategori IIB; Korea, Jepang). Film, yang juga dibintangi Song Joong-ki dan So Ji-sub, disutradarai oleh Ryoo Seung-wanHwang Jung-min (tengah) di The Battleship Island (kategori IIB; Korea, Jepang). Film, yang juga dibintangi Song Joong-ki dan So Ji-sub, disutradarai oleh Ryoo Seung-wan (scmp.com)

Sinopsis:

Film 'The Battleship Island' didasarkan pada peristiwa sejarah yang terjadi selama penjajahan Jepang.

Di mana saat itu 400 orang Korea ditugaskan untuk bekerja sebagai pekerja paksa di sebuah pulau terpencil bernama Pulau Hashima.

Hwang Jung Min memerankan Lee Kang Ok, pemimpin sebuah band yang memiliki seorang putri bernama So Hee (diperankan oleh Kim Soo Ahn).

Baca: Song Joong Ki

Baca: So Ji Sub

The Battleship Island (imdb)

Lee Kang Ok mencoba melakukan perjalanan ke Jepang dengan putrinya yang masih muda dan pemusiknya.

Tetapi mereka ditipu dan dibawa ke pulau Hashima, yang terletak sekitar 15 km di lepas pantai Nagasaki, Jepang.

Dikehatui ternyata pulau Hashima menjadi kamp penjara.

Song Jong Ki dalam The Battleship Island (scmp.com)

Dalam kapal tersebut ada seorang pejuang kemerdekaan yang dilatih AS, Park Mu Young (Song Joong Ki), yang telah dikirim ke sana dalam sebuah misi.

Tak hanya itu, di sana ada pula dengan gangster Seoul Choi Chil Sung (So Ji Sub) yang berjuang keras untuk naik rantai komando.

Ada pula Yoon Hak Chul (Lee Kyoung Young) seorang pemimpin spiritual dan mediator.

Dan budak seks atau yang disebut "wanita penghibur" Mallyon (Lee Jung-hyun).

Baca: FILM - Alas Pati: Hutan Mati (2018)

Baca: FILM - Storks (2016)

So Ji-sub di The Battleship Island. (scmp.com)
Halaman
12


Penulis: saradita oktaviani
Editor: Putradi Pamungkas
BERITA TERKAIT

Berita Populer