Curhat Adiknya Positif Covid-19, Via Vallen Jelaskan Kondisinya hingga Takut Keluarganya Dikucilkan

Penulis: Ronna Qurrata Ayun
Editor: Archieva Prisyta
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Via Vallen mengungkapkan kondisi terkini adiknya yang terjangkit virus corona hingga takut keluarganya dikucilkan. Foto diambil pada saat Via Vallen ditemui di kawasan Darmawangsa, Jakarta Selatan, Selasa (3/9/2019). (KOMPAS.com/IRA GITA)

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Adik Via Vallen dinyatakan terinfeksi virus corona (Covid-19), keluarga panik karena takut dikucilkan.

Oleh karena itu, lantas, melalui Instagram pribadinya, pedangdut Via Vallen mengungkapkan kondisi terkini adiknya yang terjangkit virus corona atau Covid-19.

Sebelumnya, Via Vallen berkisah tentang kondisi kesehatan sang adik dalam sebuah postingannya di Instagram.

Baca: Kisah Via Vallen Ungkap Dirinya Sempat Ingin Bunuh Diri, Alami Depresi Berat karena Hujatan Netizen

Via Vallen menyebut, mulanya sang adik didiagnosis mengidap pneumonia.

Hingga akhirnya sang adik menjalani rapid test, namun hasilnya menyatakan non reaktif.

Merasa khawatir, Via Vallen lantas meminta sang adik untuk melakukan tes swab corona.

Dari sana lah hasil yang mengejutkan didapat, ternyata sang adik positif terinfeksi Covid-19.

Baru-baru ini Via Vallen kembali mengungkapkan kondisi terkini sang adik dan keluarganya setelah postingan sebelumnya.

Baca: Kini Hidup Mewah, Via Vallen Mengaku Pernah Pinjam Uang 30 Juta ke Bank demi Bahagiakan Sosok Ini

Berikut rangkumannya:

1. Tegaskan sang adik telah isolasi diri

Via Vallen menegaskan adiknya telah diisolasi dan tidak berinteraksi langsung dengan siapa pun di dalam rumah.

Bahkan sang adik menggunakan peralatan makan dan mandi yang terpisah dengan anggota keluarga.

Serta, sang adik juga berada di ruangan khusus tersendiri, terpisah dengan keluarganya.

“CORONA BUKAN AIB!! Adekku aman di rumah, tidak ada kontak langsung dengan keluarga, kita sangat menjaga jarak,” tulis Via Vallen dalam unggahan Instagram-nya.

“Dia punya area sendiri (kamar tidur, kamar mandi dan ruangan untuk narok makanan dan minuman tanpa harus kontak langsung, dia pake alat makan sekali pake buang, dia cuci pakaiannya sendiri, bersih2 sendiri),” sebut Via Vallen melanjutkan pernyataannya.

Selain itu, Via juga menjelaskan maksud dari postingannya.

Via Vallen ingin menyampaikan bahwa seseorang dengan hasil rapid test non reaktif (NR) bukan berarti tidak terpapar Covid-19 sama sekali.

“Maksud postinganku adalah, org yg udh rapid hasilnya NR blm tentu TIDAK TERPAPAR,” jelas Via Vallen.

2. Keluarga panik, takut dikucilkan

Halaman
12


Penulis: Ronna Qurrata Ayun
Editor: Archieva Prisyta
BERITA TERKAIT

Berita Populer