"Aku bertanya padanya, bagaimana menurutmu? Dia bilang, silakan jika Anda menginginkannya. Saya berkata ya, saya menginginkannya."
Baca: Fauci Peringatkan Risiko Membuka Kembali Ekonomi AS, Trump: Itu Bukan Jawaban yang Ingin Saya Dengar
"Tampaknya akan ada dampak, dan mungkin memang demikian, mungkin tidak. Tetapi jika tidak, Anda tidak akan sakit atau mati."
"Saya minum pilnya setiap hari. Pada saatnya nanti saya akan berhenti," terang suami Melania Trump tersebut.
Alasan Trump mengkonsumsi obat yang masih diperdebatkan dalam penanganan Covid-19 masih belum diketahui secara pasti.
Beberapa orang di Gedung Putih sudah dinyatakan positif virus corona.
Akan tetapi, Trump pada Senin menegaskan, dia "tidak menunjukkan gejala."
"Setiap beberapa hari mereka ingin menguji saya. Anda tahu, untuk alasan yang jelas. Maksud saya, saya adalah presiden, jadi mereka ingin menguji saya."
"Saya tidak ingin diuji tetapi mereka ingin menguji saya. Hasilnya selalu negatif," tandas Trump.