Apa Itu Penyakit Glaukoma yang Diidap oleh Adi Kurdi, Pemeran Abah Keluarga Cemara yang Meninggal

Penulis: Abdurrahman Al Farid
Editor: Ekarista Rahmawati Putri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Aktor Adi Kurdi.(KOMPAS/ KARTONO RIYADI)

Berikut beberapa faktor risiko penderita glaukoma:

  • Memiliki riwayat anggota keluarga yang terkena glaukoma
  • Berumur di atas 40 tahun
  • Memiliki tekanan bol mata tinggi
  • Penderita miopia (kacamata minus) dan hipermetropia (kacamata plus) yang tinggi
  • Pemakaian steroid lama dan terus menerus seperti terkandung dalam beberapa obat tetes mata, obat inhaler asma dan obat radang sendi
  • Pernah mengalami trauma pada mata
  • Memiliki riwayat penyakit diabetes melitus, hipertensi dan migrain

"Walaupun glaukoma itu bisa didapatkan pada bayi ke usia lanjut. Tapi lansia memegang peranan lebih besar," ujar dia.

Baca: Tak Punya Riwayat Penyakit, Dokter Ungkap Kemungkinan Penyebab Meninggalnya Didi Kempot

Baca: 10 Tips Aman Berpuasa Bagi yang Punya Penyakit Maag: Jangan Tinggalkan Sahur hingga Hindari Kafein

Gejala glaukoma

Untuk gejala yang akan dialami penderita glaukoma berbeda-beda tergantung dengan jenis glaukoma yang diderita pasien.

Tetapi setidaknya Anda bisa curiga jika mengalami beberapa gejala berikut pada mata Anda:

  • Rasa nyeri di mata Tajam penglihatan menurun
  • Tampak pelangi atau melihat lingkaran warna-warni bila melihat lampu
  • Sakit kepala Mual terkadang disertai muntah
  • Peradangan bola mata Katarak yang terlalu tebal
  • Bola mata yang lebih besar dari normal
  • Kornea mata terlihat tidak jernih
  • Sensitif dan keluar air mata bila melihat cahaya
  • Beberapa kondisi dari jenis glaukoma juga bisa tidak memiliki gejala
Aktor senior Adi Kurdi yang terkenal berkat perannya sebagai Abah dalam serial televisi Keluarga Cemara. (Instagram @legacy.pictures) (Instagram @legacy.pictures)

"Glaukoma sering dikatakan sebagai pintu kerusakan penglihatan. Seringkali kerusakan itu hanya pada satu mata. Jadi ketika diminta tutup mata satu maka satunya gak bisa melihat," kata Widya.

Adi Kurdi adalah sosok Abah dalam serial Keluarga Cemara yang terkenal di pertengahan 1990-an.

Adi Kurdi lahir pada 22 September 1948 di Pekalongan, Jawa Tengah. Dia memulai karirnya di dunia hiburan sejak 1980.

Ia pernah mendapat penghargaan Indonesian Movie Actors Award untuk Lifetime Achievement, Piala Maya untuk Aktor Pendukung Terpilih dan nominasi Piala Citra untuk pemeran pendukung pria terbaik dan Piala Citra untuk pemeran utama pria terbaik.

Baca: Sesak Napas Jadi Gejala Covid-19, Namun Juga Bisa Pertanda Penyakit Lain, Segera Lakukan Hal Ini

Baca: Inilah Khasiat Ketumbar untuk Kesehatan Jantung, Turunkan Kolesterol hingga Cegah Penyakit Jantung

(Kompas.com/Gloria Setyvani Putri)(TRIBUNNEWSWIKI.COM/Al Farid)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Lama Sakit Glaukoma, Adi Kurdi, Pemeran Abah Keluarga Cemara Meninggal"



Penulis: Abdurrahman Al Farid
Editor: Ekarista Rahmawati Putri
BERITA TERKAIT

Berita Populer